Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur, Warga Diminta Waspada

HARIAN DISWAY - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,7 mengguncang wilayah Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara pada Kamis, 17 April 2025, pukul 07.51 WIB.
“Gempa tidak berpotensi tsunami,” tulis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui situs resminya.
BMKG menjelaskan bahwa lokasi gempa berada pada koordinat 0,36 Lintang Utara dan 124,90 Bujur Timur.
BACA JUGA:Indonesia Kirim Tim Urban SAR Untuk Bantu Misi Penyelamatan Korban Gempa Myanmar
BACA JUGA:Gempa Bumi M5,2 Guncang Ternate Maluku Utara Pagi Ini
Episenter gempa berada di laut. Jaraknya sekitar 54 kilometer tenggara Tutuyan, Bolaang Mongondow Timur. “Kedalaman gempa 10 km,” tulis BMKG dalam keterangannya.
Gempa itu tidak menimbulkan peringatan tsunami. Namun, masyarakat tetap diminta untuk waspada.
BACA JUGA:Pulang Kampung, Prabowo Mohon Doa Restu di Hadapan Puluhan Ribu Warga Sulut
BACA JUGA:Gibran Ikut Suka Cita Natal Bersama Anak-Anak di Sulut
Guncangan gempa dirasakan di beberapa wilayah sekitar Sulawesi Utara dan Gorontalo.
Beberapa wilayah yang merasakan gempa yaitu Bitung, Manado, Minahasa, Gorontalo, Bolaang Mongondow, dan Gorontalo Utara.
Skala getaran yang dirasakan bervariasi antara II hingga III MMI. BMKG belum menerima laporan terkait kerusakan akibat gempa tersebut.
BACA JUGA:BMKG Juanda Prediksikan Cuaca Ekstrem Jatim Hari Ini, Berikut Daftar Wilayah yang Terdampak
BACA JUGA:BMKG Sebut Gempa Bumi Tapanuli Utara adalah 'Gempa Kembar'
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: