Daftarkan Megawati Hangestri, Gresik Petrokimia Optimis Juara Proliga 2025

Daftarkan Megawati Hangestri, Gresik Petrokimia Optimis Juara Proliga 2025.-Petrokimia Gresik-Petrokimia Gresik
GRESIK, HARIAN DISWAY – Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (GPPI) semakin percaya diri menghadapi babak Final Four dan Grand Final Proliga 2025 setelah secara resmi mengumumkan bergabungnya pemain voli internasional, Megawati Hangestri Pertiwi. Peraih tiga kali MVP di V-League Korea Selatan itu akan memperkuat tim GPPI mulai babak krusial kompetisi nasional tersebut.
Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo, menyampaikan bahwa kehadiran Megawati, yang akrab disapa "Megatron", merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk memajukan bola voli nasional. Ia juga menilai langkah ini sebagai upaya strategis untuk mendukung prestasi GPPI dalam meraih gelar juara Proliga pertamanya.
"Petrokimia Gresik sebagai bagian dari holding Pupuk Indonesia memiliki tanggung jawab besar terhadap pengembangan olahraga voli di Indonesia. Kami sangat mengapresiasi PBV Petrokimia Gresik yang bergerak cepat menghadirkan Megawati di tim GPPI. Keberadaannya tidak hanya memperkuat tim, tetapi juga akan membuat pertandingan Proliga semakin menarik," ujar Dwi Satriyo pada Rabu, 16 April 2025.
BACA JUGA:Legenda Baru Asia: Megawati Hangestri Akhiri Misi di Korea V-League dengan Rekor
BACA JUGA:Demi Ibu, Megawati Hangestri Tinggalkan Red Sparks
Megawati: Pengalaman Internasional untuk GPPI
Megawati baru saja menyelesaikan musim gemilang bersama Daejeon Red Sparks di V-League Korea Selatan, di mana ia berhasil membawa timnya mencapai final untuk pertama kalinya dalam 13 tahun terakhir.
Meski kontraknya telah berakhir, Megawati memilih kembali ke Indonesia demi lebih dekat dengan keluarga, khususnya ibundanya yang tinggal di Jember, Jawa Timur.
Ketua Perkumpulan Bola Voli Petrokimia Gresik (PBV PG), Koko Sudiro, menyambut gembira kehadiran Megawati. Menurutnya, pengalaman dan kualitas Megawati di kancah internasional akan menjadi tambahan kekuatan signifikan bagi GPPI, terutama di lini serang.
"Dengan bergabungnya Megawati, kami semakin optimis bisa meraih target juara Proliga 2025. Ini adalah impian yang kami rencanakan sejak awal kompetisi dimulai," ucap Koko.
Namun, Koko juga menekankan bahwa kondisi fisik Megawati saat ini sedang dipantau oleh tim medis. Setelah menjalani pemeriksaan MRI, Megatron tengah menjalani proses pemulihan cedera. Keikutsertaannya dalam pertandingan akan disesuaikan dengan rekomendasi medis untuk memastikan performa terbaiknya di lapangan.
Vanja Bukilic (kiri) dan Megawati Hangestri Pertiwi (kanan), keduanya memilih untuk mengakhir kebersamaan dengan Jung Kwan Jang Red Sparks dengan cara yang Elegan, jadi finalis Korea V-League 2024-25--Twitter Indonesia volleyball @volleyballidn
BACA JUGA:Petrokimia Gresik dan Pupuk Indonesia Salurkan Bantuan untuk 1.000 Anak Yatim dan 1.500 Guru TPQ
BACA JUGA:Perjalanan Red Sparks: Luka dan Gelar yang Hampir Diraih Megawati Hangestri
Jadwal Final Four dan Grand Final Proliga 2025
Babak Final Four Proliga 2025 akan digelar mulai 17 April hingga 4 Mei 2025 di tiga lokasi berbeda: Kediri, Semarang, dan Solo. Di Kediri, GPPI akan menghadapi Jakarta Popsivo Polwan pada 18 April dan Jakarta Pertamina Enduro pada 19 April.
Selanjutnya, di Semarang, GPPI akan bertanding melawan Jakarta Electric PLN pada 24 April dan kembali berhadapan dengan Jakarta Popsivo Polwan pada 26 April.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: