Persib Bandung vs Persis Solo 3-2: Maung Bandung Juara Dua Musim Beruntun

Persib Bandung mengoleksi empat bintang Liga 1.-Persib-Persib
HARIAN DISWAY - Persib Bandung menyegel gelar juara Liga 1 2024/2025. Setelah menang tipis atas Persis Solo dengan skor 3-2 di Stadion Bandung Lautan Api, Sabtu, 24 Mei 2025.
Gol pembuka Persib dicetak oleh Gustavo Franca pada menit ke-45+1. Pada babak kedua, Tyronne Del Pino menambah keunggulan Maung Bandung (sebutan Persib) pada menit ke-57. David Da Silva yang baru saja masuk juga mencetak gol pada menit ke-78.
Tetapi, Persis Solo dapat memperkecil keunggulan lewat penalti Lautaro Bellegia menit ke-85 dan gol Sho Yamamoto menit ke-90+1.
Hasil tersebut mengantar Maung Bandung menjadi klub kedua, setelah Bali United, yang membukukan gelar secara back-to-back. Mempertahankan gelar juara untuk kali kedua bukanlah hal mudah. Tetapi Persib dengan performa konsisten berhasil melakukannya.
BACA JUGA:Persib vs Bali United 2-1: Gustavo Franca Bawa Maung Bandung Makin Anteng di Pucuk
BACA JUGA:Persib Gasak Semen Padang 4-1 di Stadion Agus Salim, Maung Bandung Ngamuk di Babak Kedua!
Laga itu sekaligus jadi ajang perpisahan bagi David Da Silva. Bomber asal Brasil itu pamit kepada Bobotoh (sebutan fans Persib) setelah kontraknya habis musim ini. Manajemen klub tidak memperbarui kontraknya.
Selain itu, Ciro Alves juga seharusnya bermain untuk kali terakhir di hadapan Bobotoh. Namun, penyerang Brasil tersebut harus absen lantaran mendapatkan kartu merah dalam laga sebelumnya.
Rizki Dwi mencoba melewati Kakang Rudianto, Stadion Bandung Lautan Api, (24/05/2025)-Media Sosial Persis Solo -
Jalannya Pertandingan Persib vs Persis
Setelah kick-off, Persib Bandung langsung mendominasi permainan. Tetapi peluang yang mereka ciptakan bisa dimentahkan oleh kiper Persis Solo atau malah offside.
Saat laga menunjukkan menit ke-15, Persib Bandung mengancam gawang Persis Solo. Edo Febriansyah berhasil merebut bola di area berbahaya, dan langsung melancarkan tembakan ke gawang. Namun, tembakan itu berhasil ditepis oleh kiper Persis Solo, Gianluca Pandenuwu.
BACA JUGA:Persib Bandung vs PSM Makassar 1-0: Ciro Alves Bawa Maung Bandung Anteng di Puncak Klasemen
BACA JUGA:PSIS vs Persib Bandung 0-1: Maung Bandung Menang dengan 10 Orang!
Sebuah insiden kembali terjadi pada menit ke-29 antara penyerang Persib Bandung, Gervaneen Kasteneer dan kiper Persis Solo, Gianluca Pandenuwu. Mereka sama-sama melihat bola di udara dan bertabrakan. Pandenuwu sempat terkapar, tapi lekas bangkit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: