HELP! by ChangeLab: Inisiatif Mahasiswa UB untuk Kesehatan Mental

kesehatan mental mahasiswa Universitas Brawijaya, program HELP! Heal Every People, kampanye journaling untuk kesehatan mental, pelatihan Psychological First Aid UB, ChangeLab inisiasi mahasiswa UB, kolaborasi Tanoto Foundation dan UB, manajemen stres maha--
HARIAN DISWAY – Di tengah tekanan akademik yang tinggi dan tantangan kehidupan kampus, mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) menghadapi kenyataan yang memprihatinkan: sebanyak 96,8 persen dari mereka mengaku pernah mengalami stres. Menjawab kebutuhan ini, ChangeLab menghadirkan sebuah kesehatan mental mahasiswa Universitas Brawijaya, program HELP! Heal Every People, kampanye journaling untuk kesehatan mental, pelatihan Psychological First Aid UB, ChangeLab inisiasi mahasiswa UB, kolaborasi Tanoto Foundation dan UB, manajemen stres mahasiswa UB, dukungan Langkahati untuk mahasiswa, layanan konseling Universitas Brawijaya, agent of change kesehatan mental kampus, self journaling mahasiswa UB, peer counsellor Universitas Brawijaya, program edukasi kesehatan mental UB, kampus peduli kesehatan mental, kegiatan mental health awareness UB
Program ini berkolaborasi dengan Tanoto Foundation, Ecoxyztem, Langkahati, serta Layanan Konseling UB. Melalui pendekatan edukatif dan suportif, HELP! dirancang agar peserta tidak hanya memahami isu kesehatan mental, tetapi juga siap menjadi agen perubahan di lingkungan sekitarnya lewat pelatihan Psychological First Aid (PFA).
Rangkaian kegiatan HELP! dibagi menjadi tiga fase. Dimulai dari HELP! #0: Unlock Yourself with Journaling Campaign, peserta diajak mengenal diri melalui self-journaling. “Proses ini membuat saya lebih konsisten mengenal kembali rasa yang sering tak tersentuh. Walau sempat merasa lelah, journaling membantu saya mengevaluasi diri dan menyusun ulang aktivitas yang ingin saya capai,” ujar AS, salah satu peserta.
Selanjutnya, peserta mengikuti HELP! #1: Strengthen Resilience via Stress Management yang digelar secara luring. Dalam sesi ini, peserta dibekali keterampilan refleksi dan penguatan diri bersama Langkahati. Tujuannya, agar mahasiswa mampu membangun ketahanan pribadi menghadapi tekanan sehari-hari.
BACA JUGA:Tanoto Foundation: Kiat Nola B3 Dampingi Anak Masuk PAUD
BACA JUGA:Tanoto Foundation dan Gates Foundation Tingkatkan Kesehatan, Gizi, dan Pendidikan di Asia
Puncaknya, program ini ditutup dengan HELP! #2: Introduction to Psychological First Aid, pelatihan PFA yang menggandeng Layanan Konseling UB. Lewat sesi ini, mahasiswa mempelajari teknik dasar PFA untuk bisa memberi pertolongan awal pada sesama, khususnya dalam kondisi emosional darurat.
“HELP! hadir dari keresahan mahasiswa yang sering merasa tertekan, kesepian, bahkan kehilangan arah. Program ini adalah awal bagi perubahan, agar peserta tidak hanya sehat secara mental, tapi juga mampu menularkan kebaikan itu. Karena pada akhirnya, bukan hanya #DariAkuUntukKamu, tapi juga #DariKamuUntukSemua,” kata Rachel, Project Leader HELP! by ChangeLab.
ChangeLab menghadirkan sebuah program inisiatif bertajuk HELP! (Heal Every People), ruang aman untuk belajar dan bertumbuh dalam kesadaran akan kesehatan mental.--
Dengan semangat kolaborasi dan aksi nyata, HELP! menjadi harapan baru bagi kampus yang lebih peduli terhadap kesehatan mental. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: