Kompolnas Telusuri 3 Lokasi Kunci Kematian Diplomat Kemenlu

Komisioner Kompolnas, Chairul Anam, mengungkapkan bahwa Kompolnas telah memantau penyelidikan kasus meninggalnya ADP tersebut.--Rafi Adhi Pratama
HARIAN DISWAY - Komisi Kepolosian Nasional (Kompolnas) mengungkapkan ada 3 lokasi penting dalam kasus tewasnya Diplomat Kemenlu dengan inisial ADP.
Ketiga lokasi tersebut meliputi kos-kosan, pusat perbelanjaan, dan tempat kerja ADP.
Komisioner Kompolnas Chairul Anam menjelaskan bahwa pihaknya telah menyusun kronologi peristiwa berdasarkan rekam jejak digital dan sejumlah kesaksian.
BACA JUGA:Kompolnas Sisir Kejanggalan Kematian Diplomat Arya Daru: HP Hilang Jadi Kunci
Penyelidikan dilakukan menggunakan pendekatan investigasi ilmiah dan digital forensik.
“Kasus ini sebenarnya tinggal nunggu otopsi, kecuali ada perkembangan yang lain,” tuturnya dikutip disway.id, Kamis, 24 juli 2025.
Meski begitu, Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto menegaskan bahwa proses penyelidikan masih berjalan dan belum mencapai kesimpulan final.
BACA JUGA:Diplomat Tewas di Kamar Kos, Penjaga Terekam CCTV Datangi TKP, Begini Penjelasan Polisi
Menurutnya, seluruh bukti yang telah dikumpulkan masih harus diteliti lebih dalam oleh tim forensik.
"Mungkin seminggu lagi selesai, nanti ada kesimpulan, insya Allah," imbuhnya.
Ia juga menambahkan bahwa hasil visum saat ini belum cukup untuk diambil sebagai dasar kesimpulan.
Visum bukanlah alat bukti utama. Jadi, diperlukan keterangan dari pihak-pihak terkait.
Untuk itu, Kapolda berencana menghadirkan saksi ahli dalam tahap selanjutnya, termasuk psikolog.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: