Ledakan Pamulang Guncang Permukiman, Warga Luka-luka dan Rumah Rusak

Ledakan Pamulang Guncang Permukiman, Warga Luka-luka dan Rumah Rusak

Potret pemukiman warga usai ledakan yang mengguncang di Pamulang, Tangsel.-disway.id-

HARIAN DISWAY — Ledakan keras mengguncang kawasan Pamulang, Tangerang Selatan, pada Jumat Pagi, 12 September 2025. 

Hingga berita ini turun, peristiwa tersebut menghancurkan sejumlah rumah warga dan melukai tujuh orang yang langsung dilarikan ke rumah sakit.

BACA JUGA:Polres Bandara Soetta Tangerang Gagalkan Pengiriman PMI Ilegal ke Kamboja

Ledakan terjadi sekitar pukul 05.20 WIB di Jalan Talas II, RT 003 RW 001, Pondok Cabe Ilir, Pamulang. Suaranya terdengar hingga radius tiga kilometer dan membuat warga sekitar panik. 

Sebanyak delapan rumah mengalami kerusakan akibat peristiwa tersebut. Polisi mencatat empat rumah mengalami rusak berat dan empat lainnya mengalami kerusakan ringan.

BACA JUGA:Korban Demo Bertambah, Siswa SMK Tangerang Tewas

Material bangunan berjatuhan ke jalan. Pecahan kaca dan serpihan atap tampak berserakan di sekitar lokasi kejadian.

Tujuh orang menjadi korban akibat ledakan Pamulang. Tiga orang dirawat intensif di rumah sakit, sementara empat lainnya menjalani perawatan jalan.

BACA JUGA:Pembunuhan-Pemerkosaan Gadis Terborgol di Cisauk, Tangerang: Waspadai Pacar Toksik

“Total korban tujuh orang. Tiga orang dirawat intensif, sisanya rawat jalan,” jelas Kapolres Tangerang Selatan AKBP Victor Inkiriwang saat dihubungi, Jumat 12 September 2025.

Sebelumnya, laporan warga menyebut ledakan terdengar pada pukul 05.20 WIB. Getaran keras membuat beberapa rumah ambruk dan memicu kepanikan di lingkungan sekitar.

BACA JUGA:Peringati Hari Raya Waisak, BRI Berikan 1.000 Paket Sembako di Tangerang

Dalam video yang beredar, terlihat seorang lansia digendong oleh warga lain untuk dievakuasi. Sejumlah orang juga membantu mengevakuasi korban ke lokasi yang lebih aman.

Empat korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Hermina, Ciputat, Tangerang Selatan. Mereka mendapat perawatan medis akibat luka yang dialami, termasuk luka bakar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id