Sister City Surabaya-Varna untuk Masa Depan Kota Global
ILUSTRASI Sister City Surabaya-Varna untuk Masa Depan Kota Global.-Maulana Pamuji Gusti-Harian Disway-
Sangat penting untuk ditekankan bahwa kerja sama internasional tidak harus selalu megah dan mahal. Justru, inisiatif yang sederhana tetapi berorientasi pada aksi nyata acap kali membawa dampak yang lebih besar dan langsung terasa.
Pertukaran pelajar tingkat SMA, pelatihan kewirausahaan digital bagi pemuda, atau proyek daur ulang sampah bersama adalah contoh-contoh konkret yang dapat memperkuat kapasitas lokal sekaligus menjadi instrumen soft diplomacy yang ampuh.
Jika dikelola dengan baik, program sister city dan sister province bukan lagi sekadar simbol diplomasi, melainkan investasi sosial dan ekonomi yang berharga untuk membentuk masa depan kota-kota global yang lebih terhubung, inklusif, dan berkelanjutan. (*)
*) Arie Fitria adalah mantan diplomat, dosen hubungan internasional Universitas Lampung, dan penerima beasiswa postdoctoral researche Prancis.
*) Budi Raharjo adalah staf ahli gubernur Jatim Bidang Kesmas dan SDM serta mahasiswa Program Doktoral Jurusan PSDM, Universitas Airlangga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: