HUT Ke-14 Nasdem, Ketua DPD Nasdem Berharap Harmonisasi Legislatif dan Eksekutif Kota Pasuruan

HUT Ke-14 Nasdem, Ketua DPD Nasdem Berharap Harmonisasi Legislatif dan Eksekutif Kota Pasuruan

Ketua DPD Nasdem Kota Pasuruan berharap harmonisasi legislatif dan eksekutif untuk perubahan Kota Pasuruan lebih baik-Lailiyah Rahmawati -

PASURUAN, HARIAN DISWAY - Ketua DPD Partai Nasdem Kota Pasuruan HM. Hasjim Asjari berharap terjalin harmonisasi legislatif dan eksekutif untuk membuat perubahan yang berarti bagi Kota Pasuruan ke depannya. Legislatif dan eksekutif sebagai pioner kebijakan sekaligus pengelola anggaran harus bisa menjadi jembatan kepentingan masyarakat. Semua itu bisa diwujudkan jika harmonisasi antara legislatif dan eksekutif berjalan beriringan. 

Ungkapan itu disampaikan Hasjim Asjari saat memimpin peringatan HUT ke-14 Partai Nasdem di Kantor DPD Nasdem Kota Pasuruan, Selasa, 11 Nopember. Hasjim yang juga duduk di kursi DPRD Kota Pasuruan menyebut, semangat perubahan menjadi lebih baik membutuhkan dorongan dari legislatif sebagai wakil rakyat. 

"Semangat perubahan menuju arah yang lebih baik untuk Kota Pasuruan harus digenggam semua pihak. Bahwa kuncinya adalah harmonisnya legislatif dan eksekutif untuk bersama-sama menyusun dan menyumbangkan pemikiran untuk pembangunan daerah," ujar Hasjim. 

Laki-laki yang juga wakil ketua komisi 1 DPRD Kota Pasuruan itu menjelaskan, saat ini semua daerah harus bisa mendukung dan menyukseskan program Presiden RI Prabowo Subianto. Salah satunya transparansi pengelolaan anggaran, penyusuan program daerah, dan efisiensi anggaran. Semuanya akan menghadapi rintangan dan tantangannya masing-masing. Namun, akan terasa ringan jika legislatif dan eksekutif saling mendukung untuk menjaga ritme semangat perubahan. 

BACA JUGA:Wali Kota Pasuruan Berterima Kasih Peran GP Ansor Menjadi Wadah Inspirasi Anak Muda

BACA JUGA:Pemkab Pasuruan Terima Aset Rampasan Negara Rp1,3 Miliar dari KPK

"Konsistensi untuk perubahan adalah tugas yang berat bagi masing-masing daerah. Tetapi, jika legislatif dan eksekutifnya harmonis dan komunikasinya berjalan baik. Maka, tantangan-tantangan daerah akan sama-sama bisa dilalui," katanya. 

Ia berharap hubungan harmonis antara legislatif dan eksekutif di Kota Pasuruan bisa menghasilkan program-program yang sesuai harapan masyarakat. Khususnya menbuat perubahan lebih baik bagi Kota Pasuruan ke depannya. 

Hasjim menyebut salah satunya lewat transparansi penyusunan pokok-pokok pikiran (pokir) anggota DPRD Kota Pasuruan. Ia menjamin, pokir yang disusun merupakan hasil reses seluruh anggota dewan dan melalui mekanisme. 

BACA JUGA:Buruh Pabrik Rokok Kota Pasuruan Tersenyum, Terima Bantuan DBHCHT

"Pokir-pokir kami murni hasil reses. Jadi apa keluhan, masukan, usulan dari masyarakat, kami tuangkan di pokir dan itu tersimpan di arsip sehingga kami berharap pihak eksekutif bisa mengawal dan menindak lanjutinya dari pokir-pokir tersebut," tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: