World Youth Day 2023 : Sri Paus Minta Restu Bunda Maria Sebelum Terbang ke Lisbon

Jumat 04-08-2023,02:02 WIB
Reporter : Fransisco
Editor : Salman Muhiddin

ROMA, HARIAN DISWAY - Sukacita menyelimuti hati umat muda Katolik Dunia. Sempat dipaksa hiatus saat pandemi, kini World Youth Day (WYD) kembali diadakan di Kota Lisbon 2-6 Agustus 2023.

Menurut panitia lokal, WYD tahun ini menarik sekitar 1 juta umat muda. Tercatat sekitar 330 ribu orang muda dari 200 negara telah mendaftar. Seakan tak mau ketinggalan,  sekitar 700 uskup dan 20 kardinal juga hadir di acara akbar umat Katolik itu.

Paus Fransiskus juga berkenan hadir ke ibu kota Portugal itu. Semangat pelayanan Sri Paus masih membara. Ia terbang dari Roma ke Lisbon pada 2 Agustus 2023. Jarak waktu 3 jam, tak meredupkan api semangat misioner Sri Paus. Hadirnya Sri Paus ke Portugal, menjadi perjalanan Apostolik Paus Fransiskus ke 42. 


Paus Fransiskus saat memimpin Misa Malam Paskah-Instagram @franciscus-

Sebelum bertolak, Sri Paus berlutut dan meminta restu di hadapan Bunda Maria. Ia mendaraskan doanya di Basilika Santa Maria Maggiore, Roma. Kelancaran WYD tahun ini diserahkan ke hadirat Bunda Maria. Gereja Santa Maria Maggiore menjadi salah satu tempat yang sering dikunjunginya. Sri Paus telah melawat Gereja bergaya arsitektur barok itu sebanyak 109 kali . 

BACA JUGA:World Youth Day, Paus Fransiskus Membawa Sukacita dan Harapan Baru bagi Warga Lisbon

BACA JUGA:World Youth Day: Paus Fransiskus Kecam Skandal Pelecehan Seksual di Gereja

Paus mempercayakan keberhasilan WYD tahun ini kepada Bunda Maria. Ia ingin agar semangat pewartaan Orang Muda Katolik semakin menyala. Bagai lidah api yang menyertai Para Rasul saat Hari Pentakosta. 

Selama 5 hari di Portugal, Bapa Paus juga akan mendatangi kota Fatima. Kota suci yang menjadi tempat penampakan Bunda Maria di tahun 1917 kepada 3 anak gembala. Ia juga akan mengunjungi salah satu kuil Maria di Fatima, yang dulu juga pernah ia datangi pada 2017. (Fransisco)

 

Kategori :