Gebrakan Khofifah: Trayek Bus Trans Jatim Lewat Wisata Batu, Pacet dan Cangar Cuma Rp 20 Ribu

Selasa 12-09-2023,13:19 WIB
Reporter : Mohamad Nur Khotib
Editor : Salman Muhiddin

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Bus Trans Jatim koridor I rute Terminal Purabaya (Sidoarjo) - Terminal Bunder (Gresik) cukup menjadi andalan warga untuk mobilitas sehari-hari.

Begitu pula koridor II rute Terminal Kertajaya (Mojokerto) - Terminal Purabaya (Sidoarjo) yang diluncurkan 20 Agustus 2022.

Kini, Dinas Perhubungan Jawa Timur sedang menyiapkan koridor III rute Mojokerto - Batu. Rencananya mulai dari Batu ke Pacet melalui Cangar.

"Kami sedang siapkan surat izin trayeknya," ujar Kepala Dishub Jatim Nyono, Selasa, 12 September 2023.

Tentu, trayek ini punya misi khusus. Yakni untuk mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat. Terutama di sektor pariwisata milik Pemprov Jatim seperti Cangar.

BACA JUGA:Kado Khofifah, Ayo Nikmati Bus Trans Jatim Bungurasih-Mojokerto Gratis 21-27 Agustus

BACA JUGA:Animo Penumpang Tinggi, Khofifah Luncurkan Tambahan 10 Bus Transjatim

"Kami ingin memfasilitasi masyarakat, bahwa wisata itu tidak mahal," terangnya.

Tarif dari Sidoarjo ke Mojokerto (koridor II) dipasang Rp 5000. Sementara tarif Batu - Mojokerto (koridor III) ini akan dipasang Rp 20.000.

Untuk menunjang kebutuhan pariwisata, pihaknya akan bekerjasama dengan Pemkot Mojokerto. Khususnya dalam menyiapkan angkutan feeder wisata.


Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa merasakan naik Bus Trans Jatim koridor II di Terminal Kertajaya, Mojokerto, 20 Agustus 2023. -Humas Pemprov Jatim-

Agar memudahkan masyarakat yang ingin berwisata maupun belanja produk UMKM di Mojokerto.

Selama setahun beroperasi, kata Nyono, Trans Jatim sudah bisa mengembalikan 30 persen subsidi yang diberikan oleh Pemprov Jatim. Selain itu, angka kecelakaan dan kemacetan pun berkurang. 

BACA JUGA:Daftar Lengkap 14 Eks Persebaya di Gresik United, Tampil Sempurna di Laga Perdana

BACA JUGA:Fernando Valente Bawa Gerbong Pelatih untuk Arema FC, Rombak Total Singo Edan

Kategori :