HARIAN DISWAY – Rumor soal kepergian Marc Marquez dari Repsol Honda memang sudah muncul sejak pertengahan musim 2023 ini. Tepatnya di MotoGP Jerman, 18 Juni 2023.
Rumor itu makin panas hingga mendekati akhir musim. Sehingga hal itu menjadi pertanyaan utama para jurnalis saat meliput MotoGP Jepang, Minggu, 1 Oktober 2023 lalu. Kebetulan, Marc Marquez finis di posisi ketiga.
Nah, dalam konferensi pers setelah race, Marc Marquez benar-benar shocked ketika digoda oleh Francesco Bagnaia soal masa depannya di Honda. Bagnaia, yang kala itu finis di posisi kedua, bilang, ''Selamat tinggal, Honda.''
BACA JUGA: Curhat Marc Marquez Setelah Tinggalkan Honda: Ini Bukan Keputusan dari Hati
Hal itu terjadi setelah Marc Marquez habis menjelaskan arti posisi ketiga di GP Jepang. ''Ini podium yang romantis. Jadi, rasanya menyenangkan,'' ucap Marquez.
BYE, BYE Honda! Kepergian Marc Marquez sudah dibocorkan Pecco Bagnaia di GP Jepang, Minggu, 1 Oktober 2023.-Motorcycle Sports-
Lalu, seorang jurnalis menyambung pertanyaan, apakah ia akan pergi atau tetap stay di Honda pada musim 2024.
Tiba-tiba dari posisi kiri, Bagnaia nyeletuk, ''Bye bye, Honda.''
Marquez kaget. Ia spontan menoleh ke kanan, ke arah Pecco, sapaan akrab Bagnaia.
BACA JUGA: Bukan Mendadak, Marc Marquez Sudah Kesal Banget Pada Honda Sejak Momentum Ini
''Enggak. Kenapa?'' Marquez bertanya.
Suasana benar-benar canggung, sehingga Marc Marquez menyambung ucapannya dengan terkekeh.
Seolah tak mau berhenti menggoda, Pecco melanjutkan, ''(Kamu mungkin akan melakukan) Ciuman Valentino,'' katanya, lantas tersenyum.
BACA JUGA: Hasil MotoGP Austria 2023: Francesco Bagnaia Menang Sprint Race dan Rebut Pole Position
Ciuman Valentino merujuk pada salah satu momentum paling mengejutkan di sejarah MotoGP. Ketika Valentino Rossi mengenakan T-shirt bertulisan ''Bye, bye, baby'' pada akhir musim 2011. Untuk mengisyaratkan kepindahan dari Yamaha ke Ducati.
Mengenakan T-shirt itu, Valentino Rossi mencium motor Yamaha-nya. Dari situlah istilah Ciuman Valentino populer.