Cemas Kondisi Keamanan di Israel, Negara-Negara Mulai Evakuasi Warganya, Berikut Daftar Negara-Negara Tersebut

Sabtu 14-10-2023,17:42 WIB
Reporter : Diana Febrian Dika
Editor : Taufiqur Rahman

“Kita tidak akan berhenti sampai kita membawa mereka pulang," terangnya.

Mexico

Penerbangan terbaru yang membawa pulang warga Meksiko dari Israel mendarat pada hari Kamis, 12 Oktober 2023. Sebelumnya, diketahui Meksiko telah mengirimkan dua pesawat militer untuk membawa 287 warga mereka dari Israel dan wilayah Palestina. Menurut keterangan Presiden Andres Manuel Lopez Obrador, sekitar 5.000 orang Meksiko tinggal di Israel. 300 orang meminta bantuan untuk meninggalkan Israel. Sedangkan dua di Jalur Gaza dan 35 di Tepi Barat.

Thailand

Berdasarkan keterangan Perdana Menteri Srettha Thavisin di media sosial, Thailand akan menerbangkan warga negaranya dari Tel Aviv menuju Bangkok pada Senin, 9 Oktober 2023. Dilaporkan kembali, sebanyak 15 warga Negeri Gajah Putih tersebut telah tiba di Bandara Internasional Suvarnabhumi, Bangkok.

Hungaria

Tercatat sebanyak 220 warga Hungaria di Israel yang telah mendaftar untuk mendapatkan bantuan konsuler. Pemerintah secara resmi merencanakan beberapa operasi evakuasi bagi warganya

"Kami berupaya memastikan kepulangan yang aman bagi semua orang. Beberapa operasi evakuasi sedang direncanakan di berbagai rute," ungkap Menteri Luar Negeri Hongaria Peter Szijjártó.

Namun, pemerintah Hungaria menyembunyikan rincian evakuasi kepada publik dengan alasan keamanan.

BACA JUGA:Akibat Konflik Israel Vs Hamas, Rusia dan Arab Saudi Bahas Harga Minyak yang Berpotensi Kena Imbas

Portugis

Berdasar keterangan Kementerian Luar Negeri Portugis, pemerintah telah melakukan misi penyelamatan bagi warga negaranya di Israel. Total terdapat 22 orang yang berhasil mendarat di Lisbon. Delapan warga negara portugis, sementara 14 sisanya warga negara asing yang ingin meninggalkan Israel.

Polandia

Presiden Andrzej Duda akan mengirim pesawat militer untuk mengevakuasi warganya dari Israel.

“Kami mengirimkan pesawat angkut angkatan udara untuk melakukan evakuasi warga Polandia yang saat ini tinggal di Israel. Tentara dari pasukan khusus kami akan memastikan perlindungan dan keselamatan pemuatan di dalam pesawat,” tulis Duda di platform media sosial X.

Lebih lanjut, Menteri Pertahanan Mariusz Blaszczak mengatakan Polandia mengirimkan dua pesawat Hercules C-130 untuk mengevakuasi sekitar 200 warga Polandia dari Bandara Ben Gurion.

Kategori :