HARIAN DISWAY - Pasukan bulu tangkis Indonesia sudah harus berlaga lagi pekan ini. Anthony Sinisuka Ginting dkk terjun di China Masters 2023, di Shenzhen, Tiongkok.
Namun, di deretan skuad tunggal putra, tidak ada nama Jonatan Christie. Sektor itu hanya diwakili dua nama. Yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Menurut kepala pelatih tunggal putra pelatnas, Jonatan Christie mundur dari China Masters 2023. Juara French Open itu mengalami cedera kaki kiri. Yang diperoleh saat tampil di Kumamoto Masters Japan 2023, pekan lalu.
BACA JUGA: Kumamoto Masters Japan 2023: Jonatan Christie dan Gregoria Mariska Jadi Harapan Terakhir
BACA JUGA: Jonatan Christie Melesat ke Peringkat 4 Dunia, Tinggal Asah Konsistensi
"Saya dan Jojo (sapaan Jonatan, Red) sudah berdiskusi. Karena tidak ingin cedera makin parah, kami putuskan Jojo lebih baik mundur dari China Masters," ungkap Irwansyah, dalam siaran pers yang diberikan tim Humas dan Media PP PBSI.
JONATAN Christie absen di China Masters 2023, ini penjelasan pelatih. Foto: Jonatan saat tampil di Kumamoto Masters Japan 2023, 17 November 2023.-Deri Destan-PP PBSI
"Keputusan ini diambil agar Jojo bisa segera mendapat perawatan terbaik saat sampai di Jakarta," lanjut Irwansyah.
Jonatan Christie masih memiliki satu agenda lagi sebelum menutup musim kompetisi 2023. Yakni, terjun di BWF World Tour Finals 2023. Ajang prestisius itu digelar pada 12-19 Desember 2023 mendatang.
"Saya sangat berharap cedera Jojo segera sembuh. Sehingga dia bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi BWF World Tour Finals," ungkap Irwansyah.
Di Kumamoto Masters Japan 2023, Jonatan sebenarnya tampil cukup baik. Ia melaju sampai ke perempat final. Namun, di babak itu, ia sudah harus berhadapan dengan monster tunggal putra dunia, Viktor Axelsen. Jonatan kalah 21-15, 18-21, 9-21.
Asisten pelatih tunggal putra Harry Hartono memberikan analisis terkai kekalahan Jonatan oleh Viktor Axelsen di ajang itu. Menurutnya, ia kalah saat berusaha mengubah pola permainan. Ia tidak konsisten.
JONATAN Christie absen di China Masters 2023, ini penjelasan pelatih. Foto: Irwansyah. -Deri Destan-PP PBSI
BACA JUGA: French Open 2023: Jonatan Christie ke Final Usai Kalahkan Loh Kean Yew: Ini Campur Tangan Tuhan