SURABAYA, HARIAN DISWAY - Honda Surabaya Center (HSC), main dealer resmi Honda wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara menggelar pameran dan program spesial Ramadan pada 13-17 Maret 2024. Berbagai mobil dipajang di Atrium Tunjungan Plaza 3 Surabaya dalam Salim.
Dalam pameran Salim atau Sambut Lebaran Impian, Honda memajang produk-produknya. Seperti New Honda BR-V N7X Edition. Mobil keluarga itu ada di bagian tengah ruang pameran.
Berbeda dengan BR-V seri sebelumnya, N7X menghadirkan berbagai pembaruan dari sisi eksterior. Termasuk warna baru yaitu sand khaki pearl. "BR-V N7X Edition pertama kali diluncurkan pada pameran IIMS 2024 lalu. Selain itu kami juga memajang berbagai produk mobil Honda lainnya," ungkap Director HSC Wendy Miharja.
Bersama President Director HSC Ang Hoey Tiong, Wendy mencoba mobil WRV berwarna merah. Dalam pameran program spesial Ramadan Honda itu, keduanya menjajal langsung interior bagian dalam. Termasuk mencoba pedal gas dan remnya, serta soal kenyamanan mengemudi.
Wendy Miharja dan Ang Hoey Tiong berbincang di depan mobil WRV dalam pameran Salim Honda di Atrium Tunjungan Plaza 3. -Julian Romadhon-HARIAN DISWAY
BACA JUGA: Ini Mobil Listrik Primadona Honda dan Nissan di GIIAS Surabaya 2023
Ada produk lainnya yakni New Honda Brio RS, Honda WR-V RS with Honda SENSING, All New Honda HR-V SE, Honda City Hatchback, All New Honda Civic RS, All New Honda CR-V RS e:HEV dan All New Honda Accord RS e:HEV.
Menurut Ang, pameran tersebut bertujuan untuk mempromosikan produk terbaru Honda yang dapat digunakan untuk mudik Lebaran. "Program Salim ini dapat membuat pengalaman mudik konsumen menjadi lebih aman dan nyaman. Akan banyak fasilitas dan kemudahan yang didapatkan," ujarnya.
Seperti Single Lucky Dip berupa extra cashback untuk pembelian New Honda Brio, Honda City Hatchback, atau All New Honda HR-V. Single Lucky Dip didapatkan pula untuk pembelian Honda CR-V old model, All New Honda BR-V, atau Honda WR-V.
Selain itu konsumen akan mendapat Double Lucky Dip berupa voucher BBM untuk pembelian New Honda Brio, Honda City Hatchback, All New Honda HR-V, Honda CR-V old model, All New Honda BR-V, atau Honda WR-V.
Ada pula voucher-voucher lain yang didapatkan dari pembelian produk. Termasuk paket-paket finansial selama bulan Maret. Program finansial itu mulai dari bunga 0 persen hingga 4 tahun, cicilan ringan Mulai dari Rp 2 Jutaan, DP ringan mulai dari 9 persen, tenor hingga 8 tahun, dan lain-lain.
Konsumen bisa mendapatkan Honda WR-V atau Honda HR-V dengan additional value honda loyalist dengan mengikuti program Share Your Style Redefined Experience. Yakni konsumen diajak membagikan pengalaman berkendara dengan mobil Honda dan dibagikan melalui media sosial. Pemenang harian, mingguan, bulanan, berhak atas hadiah dan voucher BBM.
Menjelang Lebaran, permintaan servis meningkat. Dealer-dealer Honda mulai bekerja lembur. Sebab jauh-jauh hari masyarakat sudah mempersiapkan mobilnya untuk mudik. Tingginya permintaan itu membuat pihak HSC berencana menambah service point di berbagai tempat. "Akan kami rancang. Tapi bengkel siaga Honda akan tetap tersedia di berbagai tempat," tambahnya.
Ketika memasuki masa libur Lebaran, saat masyarakat mulai mudik, pihak HSC menyiapkan 11 dealer-nya di seluruh Jawa Timur sebagai bengkel siaga. "Kalau di Jawa Timur ada 3 posko bengkel siaga. Yakni di Saradan, Rest Area Tol Sumo, dan Paiton. Semua akan siap pada 5-15 April 2024. Siaga selama 24 jam," ujarnya.
Wendy Miharja dan Ang Hoey Tiong mencoba interior bagian dalam mobil WRV dalam pameran Salim, 13-17 April 2024. -Julian Romadhon-HARIAN DISWAY
Sejauh ini Honda catatkan penjualan 3.057 unit di periode Januari-Februari 2024. Yakni di wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara. Honda Brio menjadi kontributor utama dengan mencatat penjualan sebanyak 1.417 unit atau 46.35 persen dari total penjualan. Honda Brio Satya mencatat penjualan sebanyak 1.290 unit, sedangkan Honda Brio RS meraih penjualan sebesar 127 unit.
BACA JUGA: Pasar LCGC Terus Bertahan, Honda New Brio Siap Pimpin Pasar