CS2 Esports World Cup 2024 : Perebutan USD 1 Juta Dimulai 18 Juli!

Rabu 17-07-2024,13:09 WIB
Reporter : Hafez Al Lutfarokh
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Counter Strike 2 (CS2) akan ikut meramaikan edisi pertama Esports World Cup. Kompetisi ini akan dimulai besok, tanggal 18 Juli 2024.

Total 15 tim akan memperebutkan piala Esports World Cup dengan hadiah utama sebesar USD 1 Juta. Counter Strike Esports World Cup 2024 akan dimulai dengan opening stage yang digelar hari ini.

14 dari 15 tim akan memperebutkan peringkat ketujuh teratas untuk melaju ke babak playoffs.

Sedangkan 7 tim terbawah akan memperebutkan kesempatan terakhir play-in stage dengan tim ke-15.

8 tim yang bertanding di play-in stage akan bermain dengan format single elimination (best-of-one).

BACA JUGA:MSC Knockout Stage 2024, NIP Flash dan Falcons AP Bren Lolos ke Semifinal!

BACA JUGA:Genshin Impact Terancam Boikot, Dituduh Apropriasi Budaya hingga Whitewashing!

Pemenang satu-satunya di bracket ini akan menyusul 7 tim yang telah lolos di babak playoffs.

Babak playoffs lagi dan lagi menggunakan format single elimination dengan total 3 pertandingan.

Pemenang akan berhak untuk mendapatkan 1 juta USD atau setara Rp 16 miliar dan dinobatkan sebagai juara CS2 Esports World Cup.

Setiap pertandingan ini sangat krusial. Setiap tim bisa tereliminasi akan memupuskan harapan untuk melaju ke babak selanjutnya.

Oleh karena itu, setiap tim harus sepenuhnya dan sepenuhnya mengabdikan diri untuk memenangkan pertandingan pembuka mereka. 


Roster utama G2 Esports divisi Counter Strike 2--Liquipedia

G2 Esports dengan kemenangannya yang gemilang di IEM Dallas membuat banyak orang terkejut. Pasalnya, G2 Esports menambah member seperti Snax yang mengisi salah satu peran yang sedang kosong.

Meskipun Snax adalah seorang veteran di Gamer Legion, ia sudah berusia 31 tahun dan jauh dari performa terbaiknya. Ia juga tidak bisa dianggap pemain jangka panjang dengan potensi yang baik. 

Kategori :