BACA JUGA:3 Hal Absurd di Film Deadpool & Wolverine, Henry Cavill Rela Cukur Kumis ala Adam Suseno
Kru bernama Jamie itu membocorkan informasi rahasia. Bahwa di dalam konser itu ada The Butcher, pembunuh berantai yang sedang dicari-cari oleh polisi. Ia mengugkapkan, konser Lady Raven ternyata hanya jebakan untuk menangkap The Butcher.
The Butcher, pembunuh sadis yang hobi mencincang orang itu, ternyata adalah Cooper sendiri. Lho, kok spoiler? Bukan. Karena justru itulah premis film Trap. M Night Shyamalan sudah mengungkapnya dalam trailer yang dirilis sejak 3 bulan lalu.
Cooper diperlihatkan sedang membuka CCTV rumah yang terhubung di ponselnya. Rekaman CCTV itu memperlihatkan basement rumahnya, di mana ia sedang yang menyekap seorang pria. Ia berteriak meminta tolong untuk diselamatkan.
BACA JUGA:Dijamin Merinding! Sinopsis Longlegs, Thriller Kriminal yang Diklaim Sebagai Film Terseram Tahun Ini
Cuplikan film Trap. Korban The Butcher yang disekap di basement-Warner Bros-Youtube Warner Bros
The Butcher dideskripsikan oleh polisi sebagai pembunuh berantai yang pintar. Setelah tau bahwa ia sedang diburu dan tidak bisa keluar dari area konser, ia dengan sengaja membuat kekacauan di venue konser.
Dari trailer juga diungkapkan bahwa Riley tidak tahu bahwa ayahnya adalah seorang pembunuh berantai. Dia kebingungan ketika melihat Cooper berlagak aneh.
"Ayah, apa yang kau lakukan? Kau bertingkah aneh," ucap Riley kepada Cooper ketika dia melihat ayahnya ingin memencet tombol alarm kebakaran di dalam stadion.
BACA JUGA:Agustus Seru di Netflix: Deretan Film Terbaru Siap Menghibur!
Scene menarik selanjutnya yang membuat penasaran yang diperlihatkan di trailer adalah saat Cooper mengatakan,"Aku pikir sepertinya kalian mencariku," kepada seorang wanita di walkie-talkie.
Jadi, apakah benar Cooper adalah seorang pembunuh berantai yang dicari-cari oleh polisi? Atau sebenarnya ia hanyalah pion yang dipasang penjahat sesungguhnya untuk mengelabui polisi?
Apakah dia akan ditangkap oleh polisi atau akan berhasil kabur dan pulang ke rumah bersama Riley? Atau akan ada plot-twist seperti karya M Night Shyamalan lainnya?
Trap sudah resmi tayang di seluruh bioskop Indonesia sejak Rabu, 7 Agustus 2024. Tertarik untuk menontonnya? (*)
*) Mahasiswa magang dari prodi Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Airlangga