HARIAN DISWAY - Meski tumbuh liar di pinggir jalan, manfaat buah kersen bagi kesehatan ternyata sangat banyak. Di Indonesia, buah mungil ini punya nama berbeda-beda di tiap daerah. Mulai dari keres, talok, seri, ceri kampung, baleci, dan kerukup siam.
Kersen (Muntingia calabura) adalah tanaman yang berasal dari Amerika Tengah. Namun, tanaman itu sudah menyebar luas di Asia Tenggara sejak lama.
Ciri khas tanaman ini adalah buahnya yang kecil, warnanya merah cerah, dan rasanya manis. Seluruh bagian tanaman ini memiliki manfaat bagi kesehatan, mulai dari daun, kulit batang, akar, hingga buahnya.
Di balik rasanya yang manis, ternyata kersen mengandung banyak nutrisi penting yang baik untuk tubuh. Berikut ini kandungan di dalam buah kersen:
BACA JUGA: 5 Buah Kaya Nutrisi yang Bermanfaat untuk Kesehatan Paru-Paru
BACA JUGA: 6 Manfaat Mengonsumi Buah Sukun untuk Kesehatan
1. Kaya Antioksidan untuk Melawan Radikal Bebas
KERSEN mengandung tiga jenis antioksidan yang bagus untuk melawan radikal bebas. --Pinterest
Buah kersen mengandung flavonoid, tanin, dan polifenol. Ketiganya adalah jenis antioksidan yang berperan penting dalam melawan radikal bebas dalam tubuh. Radikal bebas bisa menyebabkan penuaan dini dan penyakit kronis.
Meski kandungan antioksidannya lebih rendah dari bagian tanamannya yang lain, buah kersen masih bisa menjaga sel tubuh dari kerusakan sekaligus menjaga kulit tetap sehat dan awet muda.
2. Menurunkan Kadar Gula Darah
EFEK KESEHATAN kersen adalah menurunkan kadar gula darah. -aquaArts studio -Istock
Penelitian yang dilaporkan International Journal of Pharmaceutical Sciences Review and Research menunjukkan bahwa ekstrak daun dan buah kersen memiliki efek hipoglikemik.
Itu adalah efek yang bisa membantu menurunkan kadar gula darah.
BACA JUGA: 6 Manfaat Buah Delima, Mengurangi Peradangan Hingga Mencegah Penyakit Diabetes