Tips Mudik Bersama HONDA 3 : Cek Fitur Keselamatan

Tips Mudik Bersama HONDA 3 : Cek Fitur Keselamatan

Setelah ban dan kamar mesin, penting untuk mengecek fitur-fitur dalam mobil seperti rem dan transmisi -Foto : Andika Bagus Priambodo/Harian Disway-

Cek wiper

Pada kondisi cuaca yang tidak menentu akhir-akhir ini, peran wiper atau pembersih kaca sangat krusial bagi masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman menggunakan mobil. Cuaca hujan yang tiba-tiba menerjang dapat diatasi jika kondisi wiper berada dalam performa yang apik. “Karet atau bilah dalam satu pasang wiper yang terdapat di mobil juga harus diperhatikan dengan baik,” ujarnya. 

Wiper yang sudah getas alias keras tidak akan bisa melakukan tugasnya dengan sempurna. Pembersihan kaca depan pun semakin sulit. Hal ini bisa sangat mengganggu ketika hujan deras. 

BACA JUGA:Series Jejak Naga Utara Jawa (75) : Pelajaran dan Guyonan Lewat TikTok

BACA JUGA:Series Jejak Naga Utara Jawa (74) : Rawat Memori dengan Pasar Semawis

William juga menambahkan bahwa kondisi air wiper juga harus dicek secara lebih lanjut. “Kondisi ketinggian dan ketersediaan air wiper saat hendak berangkat menuju perjalanan harus dalam keadaan normal,” tambahnya.

Jika berbagai fitur dalam interior mobil sudah anda perhatikan dan telah dilakukan pengecekan secara mandiri maupun dengan membawanya ke bengkel resmi, maka dipastikan mobil anda telah siap untuk melaju dengan apik. Namun, ada baiknya juga melakukan pengecekan secara rutin saat anda sedang beristirahat di rest area, warung makan, pom bensin, dan tempat lainnya.(Julianus Palermo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: