Kim Hieora Berubah Jadi Villain Eksentrik dalam The Uncanny Counter 2

Kim Hieora Berubah Jadi Villain Eksentrik dalam The Uncanny Counter 2

KIM HIEORA sebagai iblis jahat Gellie Berherd dalam The Uncanny Counter 2.-tvN-Soompi

HARIAN DISWAY – Tim produksi The Uncanny Counter 2 kembali merilis foto adegan. Kali ini, yang dijadikan teaser adalah penampilan Kim Hieora. Bintang The Glory itu memerankan salah seorang villain bernama Gelli Berherd.

Dalam foto-foto yang dirilis, terlihat Kim Hieora berubah menjadi sosok yang sangat eksentrik. Rambutnya dipotong model pixie cut dan dicat pirang. Dia menggunakan eye patch yang menutupi mata kiri. Bibirnya ditindik. Dan diberi aksesori anting perak. Gelli mengenakan jakt kulit merah yang dilapisi outer berbahan bulu binatang.

BACA JUGA: Tayang 29 Juli 2023, Ini 3 Hal Seru tentang The Uncanny Counter 2


KIM HIEORA sebagai iblis jahat Gellie Berherd dalam The Uncanny Counter 2.-tvN-Soompi

’’Kim Hieora telah melampaui ekspektasi kami sebagai villain. Penampilan dia spektakuler sekali,’’ puji tim produksi, seperti dilansir Soompi. ’’Kita akan melihat spektrum akting Kim Hieora dalam yang lebih luas dalam The Uncanny Counter 2,’’ janji mereka. 

Sutradara Yoo Seon-dong mengatakan, Kim Hieora memerankan penjahat murni yang tidak ragu menggores, menusuk, menyayat, dan membunuh dengan sangat sadis. ’’Setiap kali Kim Hieora muncul, kami pastikan penonton akan menahan nafas ketakutan,’’ ia berpromosi.

Berarti, ini kali kedua beruntun Kim Hieora memerankan tokoh antagonis dalam drama. Sebelumnya, aktris 34 tahun itu memerankan Lee Sa-ra, salah seorang anggota geng penguasa sekolah dalam The Glory. Dia turut mem-bully gadis yang diperankan Song Hye-kyo.

Nah, di The Uncanny Counter 2, Gelli Berherd bakal bergabung dengan kelompok iblis yang dipimpin oleh Pil Gwang (diperankan oleh Kang Ki-young).


KIM HIEORA sebagai iblis jahat Gellie Berherd dalam The Uncanny Counter 2.-tvN-Soompi

BACA JUGA: Culun Banget, Yoo In-soo Bikin Pangling di The Uncanny Counter 2

Mereka bakal melawan kelompok counter (pemburu iblis) yang beranggotakan So Moon (Jo Byeong-gyu), Do Ha-na (Kim Sejeong), Ga Mo-tak (Yoo Jun-sang), Choo Mae-ok (Yeom Hye-ran) dan Choi Jang-mool (Ahn Suk-hwan). Plus seorang counter baru, Na Jeok-bong. Diperankan Yoo In-soo, yang kita kenal sebagai manusia setengah zombi di All of Us Are Dead).

BACA JUGA: The Uncanny Counter 2: Counter Punch Resmi Tayang Akhir Juli, tvN Gercep Rilis Dua Poster

The Uncanny Counter adalah drama yang diadaptasi dari webtoon berjudul sama. Musim perdananya tayang pada akhir 2020 silam. Sambutan fans sangat bagus. Ia memecahkan drama dengan rating tertinggi di OCN. Melihat prospeknya yang bagus, tvN memutuskan membeli hak siarnya.

Musim kedua The Uncanny Counter 2 bisa dinikmati di Netflix pada akhir pekan, mulai 29 Juli 2023 mendatang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: soompi