Tandai Renovasi Ke 14, Grand Istana Rama Kuta Bali Gelar Pesta Senja

Tandai Renovasi Ke 14, Grand Istana Rama Kuta Bali Gelar Pesta Senja

Suasana Meet & Greet Grand Istana Rama Hotel Kuta, Bali Jumat, 21 Juli 2023-Grand Istana Rama Kuta Hotel -

BALI, HARIAN DISWAY - Grand Istana Rama Hotel Kuta, Bali menandai selesainya renovasi Hotel ke -14 dengan mengadakan meet and greet dengan tema “Meet Me At Sunset” pada Jumat sore, tanggal 21 Juli 2023.  

Acara ini menawarkan momen berharga di bawah cahaya senja yang memukau dari pesisir barat Pulau Bali. Dalam kesempatan yang sarat kehangatan dan kemewahan ini, para undangan dapat merasakan pesona alam yang memikat sambil berbincang akrab. 

Acara tersebut dibuka oleh Adi Soenarno selaku General Manager Grand Istana Rama Hotel. Dihadiri oleh Senator DPD RI Shri IGN Arya Wedakarna Ida Ayu Nyoman Candrawati selaku perwakilan dari Dinas Pariwisata Provinsi Bali. 

BACA JUGA:Yang Terbaik di Ajang Surabaya Tourism Awards 2023: Vasa The Best Eco Hotel (15)

Selain nama-nama diatas, acara ini dihadiri pula oleh 90-an tamu undangan eksklusif dari berbagai sektor mulai dari pemerintahan, perbankan, travel agent, hingga para supplier yang berkecimpung di dunia Perhotelan. 

Acara yang dimulai pukul 16.30 WITA ini merupakan bentuk terima kasih Grand Istana Rama Hotel atas dukungan para client dan mitra bisnis dengan selesainya renovasi hotel tahap ke-14. 


Sauasana Meet and Greet Grand Istana Rama Hotel Kuta, Bali, Jumat, 21 Juli 2023-Grand Istana Rama Hotel, Kuta -

Berbagai warna baru menghiasi tampilan hotel pasca renovasi, mulai dari paving block, parking area, area lobby, area taman, kamar hotel, restaurant, dan fasilitas umum penunjang seluruh kegiatan para tamu. 

BACA JUGA:Peringati Hari Lahirnya Pancasila, Hotel Majapahit Surabaya Gelar Donor Darah di Ulang Tahun yang ke-113

Meski mengalami perubahan yang besar pada setiap area hotel, Grand Istana Rama tetap mempertahankan ciri khas arsitektur Bali untuk memberikan kesan menginap yang nyaman dan sejuk seperti di Ubud walaupun lokasinya tepat di depan pantai Kuta.

Pada acara ini para undangan dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mengikuti tur mengelilingi area hotel dan melakukan inspeksi terkait fasilitas yang ditawarkan oleh Grand Istana Rama. 

Selain menunjukan tampilan dari hotel, Grand Istana Rama juga memanjakan tamu dengan jamuan makan malam. 

BACA JUGA:Valentine Ala Korea di JW Marriott Surabaya

Berbagai jenis makanan khas Indonesia mulai dari gado-gado, bakso, hingga nasi goreng menjadi ciri khas salah satu restaurant mereka yang bernama Warunk Cuci Mata. Warung tersebut berfokus pada cita rasa nusantara yang dapat diterima oleh lidah para wisatawan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: