Usai Orasi di NasDem Tower, Anies-Muhaimin Konvoi Naik Jip ke KPU

Usai Orasi di NasDem Tower, Anies-Muhaimin Konvoi Naik Jip ke KPU

Konvoi AMin naik jip menuju KPU dari NasDem Tower diiringi ribuan relawan dan simpatisan-YouTube NasDem-

JAKARTA, HARIAN DISWAY- Anies Muhaimin dan Muhaimin Iskandar (AMin) meluncur ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU). Pasangan bakal capres-cawapres Koalisi Perubahan ini diarak dengan menaiki mobil jip putih bermodel atap terbuka.

Mereka berangkat dari NasDem Tower di Gondangdia, Menteng, Jakarta. Persis sejak pukul 08.20 pagi, Kamis, 19 Oktober 2023. Tepat setelah menyampaikan orasi dan doa bersama dengan tokoh lintas agama.

BACA JUGA:1,2 Juta Orang Ikut Mlaku Bareng Amin di Sidoarjo, Gus Imin Yakin Menangkan 70 Persen Suara Jatim

BACA JUGA:Sapa Warga Sidoarjo Pagi Ini, Pasangan Anies-Muhaimin Mantap Awali Daftar ke KPU Kamis Depan

Mobil jip terdepan diisi oleh AMin dan disopiri langsung oleh Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni.

Di belakang mereka, satu mobil jip mengangkut para pimpinan ketua umum partai politik Koalisi Perubahan. 


Konvoi rombongan AMin menuju KPU -YouTube NasDem-

Ada Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid, dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu. Juga beberapa mobil jip lagi mengangkat kerabat dan keluarga.

Para relawan menyemut mengiringi konvoi AMin. Mereka juga disambut puluhan ribu relawan dan simpatisan di sekitar Kantor KPU. Jumlahnya ditaksir mencapai 20 ribu orang.

Anies-Cak Imin terlihat melambaikan tangannya di sepanjang perjalanan. Rute yang dilewati melalui Jalan Taman Cut Mutia, menuju Taman Suropati, kemudian melewati Jalan Imam Bonjol untuk menuju Kantor KPU.

BACA JUGA:Prabowo Daftar Capres ke KPU Tanggal 21 Oktober, Siapa Cawapresnya?

BACA JUGA: KPU Wajib Umumkan Nama Caleg Eks Napi Korupsi

Pasangan yang diusung oleh NasDem, PKS dan PKB ini akan lebih dulu mendaftar ke KPU sebagai capres-cawapres. Pemberitahuan sudah mereka ajukan kepada KPU beberapa hari lalu.

Seperti diketahui, KPU membuka pendaftaran capres-cawapres mulai hari ini hingga 25 Oktober nanti. Setelah pasangan AMin, dijadwalkan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mendaftar pukul 11.00 siang.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: