Pemkot Razia RHU Jelang Piala Dunia U-17, Dapat 7 Orang Positif Narkoba

Pemkot Razia RHU Jelang Piala Dunia U-17, Dapat 7 Orang Positif Narkoba

Petugas mengamankan sebanyak tujuh yang diantaranya empat pengunjung laki-laki dan tiga wanita pekerja tempat hiburan malam saat Razia Gabungan Paradise Executive Club di Embong Malang, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu, 4 November 2023 dini hari.-Julian Romadhon/Harian Disway-Harian Disway

"Dari tujuh itu, empat di antaranya pengunjung, dan tiga LC (ladies companion)," ucap Singgih.

BACA JUGA: Modus Baru..! Narkoba Kemasan Keripik Pisang dan Wafer

Razia narkoba akan dilakukan secara berkala untuk memberantas penyakit masyarakat. Singgih tidak menampik  bahwa razia dilakukan dalam rangka menyambut event Piala Dunia U-17 di Surabaya.

"Kita akan melakukan skrining untuk pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran bahaya narkoba," papar Singgih.

BACA JUGA: 170 dari 1.127 Jenis Narkoba ada di Indonesia, BNN Tambah Laboratorium Narkotika

Dalam razia itu, petugas tidak hanya menemukan pemakai narkoba. Ada pula tujuh remaja di bawah umur yang kedapatan masuk RHU.

"Yang tidak membawa KTP dan di bawah umur diangkut mobil Satpol PP Surabaya ke kantor (Satpol PP)," ujar Kasatpol PP Surabaya Surabaya M Fikser.

Disinggung terkait perizinan RHU yang didatangi, Fikser menyatakan, semua izinnya lengkap. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: