Umrah Bersama Mabruro (3): Salat di Masjid Nabawi Plus Ziarah ke Makam Rasulullah

Umrah Bersama Mabruro (3): Salat di Masjid Nabawi Plus Ziarah ke Makam Rasulullah

Serma Rony Setyawan, Kades Anang Mustofa, dan Aipda Agus Wahyudi berfoto dengan latar belakang kubah hijau Masjid Nabawi.-Dokumentasi Pribadi-

Kamis, 16 November 2023, sekitar pukul 21.45 WSA, jamaah umrah Mabruro, tiba di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi. Lantas mereka berangkat dengan bus menuju Kota Madinah.

---

"Perjalanan lancar. Sejak dalam pesawat tidak ada kendala apa pun. Alhamdulillah," ujar Kepala Desa Kendalbulur Ahmad Mustofa. Begitu pula yang dirasakan Babinsa Serma Rony Setyawan dan Bhabinkamtibmas Aipda Agus Wahyudi. 

Pada pukul 04.00 dini hari mereka sampai di Kota Madinah Al Muawaroh. Melaksanakan salat Subuh di Masjid Nabawi, Madinah. Oleh pihak Mabruro, para jamaah umrah didampingi oleh Ustad Sholeh bin Warsad sejak keberangkatan ke Tanah Suci. 

Sesampainya di sana, para jamaah mendapat satu pendamping lagi. Yakni Ustad Abdurrahman, ustad yang telah tinggal cukup lama di Madinah. Pada para jamaah, Ustaz Abdurrahman menerangkan keutamaan salat di Masjid Nabawi.

"Salat di Masjid Nabawi ini pahalanya seribu kali lebih hebat dibanding masjid-masjid lain. Syukur Alhamdullilah kita semua bisa berada di sini dalam keadaan sehat walafiat," ungkapnya. Masjid itu dibangun oleh Nabi Muhammad dan tak hanya berfungsi sebagai sarana ibadah. Tapi juga pembelajaran, tempat bermusyawarah, merawat orang sakit, serta sebagai asrama.


Kekompakan Jamaah umrah Mabruro berfoto dengan latar belakang Masjid Nabawi, Madinah. -Dokumentasi Pribadi-

Masjid Nabawi pun merupakan madrasah dan majelis taklim pertama yang ada dalam dunia Islam. Selain salat Subuh di masjid tersebut, para jamaah juga melaksanakan salat Jumat. "Alhamdullilah aman. Kami baru saja selesai salat Jumat di Masjid Nabawi," tulis Serma Rony melalui pesan WhatsApp pada Harian Disway

Jadwal para jamaah pada hari pertama di Tanah Suci, selain salat Subuh dan salat Jumat, juga melakukan orientasi di masjid tersebut. Juga, para jamaah melakukan ziarah di makam Nabi Muhammad SAW. 

Para jamaah bersimpuh dan berdoa di makam tersebut. Dahulu, makam Nabi Muhammad adalah ruang kamar beliau dengan istrinya, Aisyah Radhiallahu Anha binti Abu Bakar Ash-Shiddiq. Makam Rasulullah berada dalam Masjid Nabawi, ditandai dengan kubah berwarna hijau di bagian atas. 

BACA JUGA:Umrah Bersama Mabruro (1): Pemenang Anugerah Patriot Jawi Wetan 2023 Dilepas Dirbinmas Polda Jatim

BACA JUGA:Umrah Bersama Mabruro (2): Suasana Haru saat Keluarga Melepas di Bandara Juanda

Farida Lailia, direktur Biro Haji dan Umrah Mabruro, mengatakan, para jamaah umrah, termasuk tiga pilar pemenang Anugerah Patriot Jawi Wetan 2023, mendapat berbagai fasilitas dari Mabruro. Selain didampingi Ustad Sholeh dan Ustad Abdurrahman, mereka juga mendapat fasilitas menginap di hotel bintang 4 di Makkah dan Madinah," ungkapnya.

Pun, pihak Mabruro menyediakan fasilitas umrah dua kali, tour, semua akomodasi.  "Mabruro berbeda. Semua terjamin. Makan-minum, snack kami sediakan. Snack untuk dinikmati dalam perjalanan juga ada. Kami pastikan semua jamaah merasa nyaman," ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: