Total 14! Line-up Lengkap Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Dirilis, Ada IVE hingga Fifty Fifty

Total 14! Line-up Lengkap Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Dirilis, Ada IVE hingga Fifty Fifty

TOTAL 14! Line-up lengkap Golden Disc Awards 2024 di Jakarta dirilis, ada IVE hingga Fifty Fifty. Foto: IVE bakal tampil untuk kali pertama di Indonesia.-Starship Entertainment-

HARIAN DISWAY - Golden Disc Awards (GDA) kembali merilis line up grup K-pop yang akan tampil di GDA ke-38 di Jakarta International Stadium (JIS), 6 Januari 2024 mendatang.

Kali ini, ada 8 grup K-pop yang dikonfirmasi hadir dan turut memeriahkan panggung GDA. Mereka adalah BoyNextDoor, Fifty Fifty (diwakili Keena), IVE, Le Sserafim, YB, La Poem, Parc Jae Jung, dan TXT.

Sebelumnya, pada 5 Desember 2023, penyelenggara GDA mengumumkan line up gelombang pertama. Ada 6 grup yang di-spill. Yakni Seventeen, NewJeans, ZeroBaseOne, Stray Kids, STAYC, dan Enhypen.

BACA JUGA:Sudah Worth It? Ini Line Up Golden Disc Awards 2024 di Jakarta, Ada NewJeans Sampai ZeroBaseOne!

Jadi, ditambah artis dan grup yang diungkap hari ini, total ada 14 artis yang mengisi acara di JIS bulan depan. Line up itu didominasi oleh artis dari HYBE Corp, yakni 6 idol group.


TOTAL 14! Line-up lengkap Golden Disc Awards 2024 di Jakarta dirilis, ada IVE hingga Fifty Fifty. Foto: TXT di red carpet America Music Awards 2023. -Angela Weiss -AFP

Mereka adalah Le Sserafim (Source Music), TXT dan Enhypen (BigHit Music), NewJeans (ADOR Entertainment), Seventeen (Pledis Entertainment), serta BoyNextDoor (KOZ Entertainment).

Selain itu, acara ini bakal menjadi kunjungan pertama IVE, BoyNextDoor, dan ZeroBaseOne tampil di Indonesia.

BACA JUGA:Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Rilis Daftar Nomine, Jungkook vs Jimin di Kategori Lagu Terbaik

GDA ke-38 yang di adakan di JIS (Jakarta International Stadium) akan menjadi ajang penghargaan musik Korea pertama yang digelar di Indonesia. Sebelum singgah di Indonesia, GDA telah melalang buana di berbagai negara Asia dan Asia Tenggara.

Jepang, Malaysia, Tiongkok, dan Thailand adalah negara yang sudah pernah manjadi tuan rumah GDA. Alasan digelarnya GDA di Jakarta adalah banyaknya penggemar hallyu (gelombang Korea) di Indonesia.


TOTAL 14! Line-up lengkap Golden Disc Awards 2024 di Jakarta dirilis, ada IVE hingga Fifty Fifty. Foto: Keena bakal mewakili Fifty Fifty.-Attrakt-

"Pengaruh K-Pop di pasar global terus membesar. Dan permintaan penggemar Asia untuk bertemu para bintang K-Pop terus meningkat," begitu pernyataan penyelenggara di situs resmi GDA.

BACA JUGA:Heboh! Harga Tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Dirilis, Netizen Ribut VIP Rp 6 Juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: golden disc awards