Stop! Ini 7 Kesalahan Penggunaan Make-up yang Masih Sering Dilakukan

Stop! Ini 7 Kesalahan Penggunaan Make-up yang Masih Sering Dilakukan

Stop! Ini 6 Kesalahan Pengguna Makeup yang Masih Sering Dilakukan--yve-styles.com

Dengan kondisi kulit yang baik, produk make-up apapun akan menjadi lebih mudah diaplikasikan. Juga membuat make-up awet seharian.

Bagi yang menggunakan make-up di pagi hari, jangan gunakan skin care berbahan aktif retinol. Cukup gunakan produk yang fungsinya menghidrasi kulit. Toner, serum, dan moisturizer saja sudah cukup. Terakhir, jangan lupa untuk mengaplikasikan sunscreen.

BACA JUGA: Takut Kulit Bermasalah karena Cuaca Panas Ektrem? Ini 4 Cara Menghindarinya

3. Memakai Sunscreen dengan SPF Tinggi


STOP! Ini 7 kesalahan penggunaan make-up yang masih sering dilakukan. -Marie Claire-

Masih perihal perawatan kulit, salah satu kesalahan yang masih kerap terjadi yakni tentang penggunaan sunscreen. Kita tentu berpikir bahwa kadar SPF yang tinggi adalah proteksi terbaik bagi kulit dari paparan sinar matahari.

Namun, kadar SPF yang terlalu tinggi nyatanya dapat menimbulkan efek samping yang berbahaya. Alergi pada kulit atau kerusakan jaringan kulit, misalnya.

Apalagi, berapa pun tinggi kandungan SPF, itu tak menghilangkan kewajiban untuk mengaplikasikan sunscreen dalam waktu 2-3 jam sekali. Nah, jika hal itu dituruti dengan sunscreen ber-SPF tinggi, minyak justru menumpuk di wajah dan bikin kusam. Maka, pilihlah sunscreen yang SPF-nya yang tidak melebihi angka 50.

BACA JUGA:Masuk Musim Penghujan, Ini 7 Tip Make-up Tahan Lama yang Waterproof

4. Warna Concealer Terlalu Terang


STOP! Ini 7 kesalahan penggunaan make-up yang masih sering dilakukan. Foto: mengetes warna concealer bisa menyelamatkan Anda dari riasan cakey dan undereye berkapur.-Marie Claire-

Bagi banyak perempuan, concealer telah menjadi produk yang wajib digunakan. Karena produk itu begitu efektif menyamarkan noda gelap di bawah mata alias dark circle. Namun, masih banyak yang salah memilih shade concealer.

Kita memang harus memilih warna concealer satu tingkat lebih terang daripada tone wajah kita. Tetapi, takarannya perlu diperhatikan. Dan perlu diingat, lebih terangnya cukup satu tingkat saja. Hindari memilih warna yang terlalu terang lantaran berharap ingin cerah seketika.

Cobalah mengaplikasikannya cukup dengan jari manis. Baurkan secara merata dan perlahan, agar hasilnya terlihat natural. Dengan begitu, area gelap tidak akan terlihat berkapur.

BACA JUGA:Begini Tip Mudah Mendapatkan Tren Douyin Make-up yang Sedang Viral

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber