Siswa SMAN 1 Sidoarjo Korban Kecelakaan Bus di Tol Ngawi Berencana Masuk Akpol
Teman-teman sekolah Nabil turut mengantarkan jenazah ke pemakaman-Boy Slamet - Harian Disway-
SIDOARJO, HARIAN DISWAY - Satu korban tewas dalam kecelakaan bus di Tol Ngawi adalah pelajar kelas XII SMAN 1 Sidoarjo. Namanya Nabil Azfa Putra Diyah Cipta, 17. Almarhum ternyata berencana masuk akademik kepolisian (Akpol) selepas lulus SMA.
Nabil Azfa Putra Diyah Cipta, salah satu korban tewas dalam kecelakaan di Tol Ngawi, KM 577 Solo-Surabaya, telah dimakamkan, Jumat, 19 Januari 2023.
Teman-teman sekolah Nabil juga turut mengantarnya ke tempat peristirahatan terakhir. Semua larut dalam duka.
Suasana duka sangat terasa di rumah yang berada di Jalan Yos Sudarso, Sidoarjo itu. Isak tangis Sucipta tak terbendung lagi saat kedua orang tua Nabil berangkat menuju pemakaman.
Pukul 10.15 WIB, jenazah siswa kelas XII 4 SMA Negeri 1 Sidoarjo itu diberangkatkan ke pemakaman Pucang, Kecamatan Sidoarjo. Tidak jauh dari rumah duka.
Nabil merupakan anak seorang polisi. Ayahnya Aiptu Sucipta. Anggota Polsek Candi. Ia masih belum sanggup memberi keterangan kepada media. Demikian pula dengan Rodiah, ibu korban.
BACA JUGA:Bus Rombongan SMAN 1 Sidoarjo Kecelakaan di Tol Ngawi, Dua Penumpang Meninggal Dunia
BACA JUGA:Pasca Kecelakaan di Tol Ngawi, SMAN 1 Sidoarjo Meliburkan Siswanya
Teman-teman sekolah korban melayat ke rumah duka-Boy Slamet - Harian Disway-
Tidak banyak rekan sekolah yang mau bercerita soal masa hidup Nabil. Sama seperti kedua orang tua Nabil. Mereka merasa belum sanggup bercerita dan mengenang memori bersama anak yang dikenal pendiam tersebut.
Ilham Rahmadani, menjadi satu-satunya orang yang mau berbagi cerita kepada Harian Disway.
"Nabil itu teman sekelas saya waktu kelas X, tapi kelas XI dan XII kami sudah nggak sekelas,” kata Ilham.
Ilham bercerita, meski sudah tak lagi sekelas, mereka masih sangat dekat. Sering bermain game bersama.
"Biasanya dia WA (WhatApp), 'Ayo push rank'. Dia senang main Mobile Legends," kenang Ilham.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: