Prabowo Minta Maaf Banyak Daerah yang Belum Dikunjungi
Capres Prabowo Subianto saat kampanye terakhir di GBK, Jakarta.--
HARIAN DISWAY - Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat yang daerahnya belum bisa dikunjungi selama masa kampanye Pilpres 2024. Dia mengatakan akan kembali berkeliling ke daerah-daerah usai kontestasi Pilpres 2024.
Hal itu disampaikan Prabowo usai menghadiri Kampanye Akbar bertajuk 'Pesta Rakyat untuk Indonesia Maju' di SUGBK, Jakarta, Sabtu, 10 Februari 2024.
"Saya juga minta maaf, masih banyak daerah yang belum saya kunjungi kali ini. Insyaallah sesudah pilpres mungkin saya bisa keliling nanti," ucap Prabowo kepada wartawan di lokasi.
Prabowo juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah antusias menghadiri kampanye pamungkasnya hari ini. Dia juga menyampaikan permohonan maaf jika kampanyenya di berbagi kota kerap menimbulkan kemacetan.
BACA JUGA:Kampanye Akbar di GBK, RUMI Optimistis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
BACA JUGA:Pendukung Prabowo-Gibran Inisiatif Bersihkan Sampah usai Kampanye di GBK: Ini Panggilan Hati.
"Saya juga minta maaf atas nama Prabowo-Gibran, kampanye sering bikin macet dimana-mana, di semua kota kita bikin kampanye, saya mohon maaf atas kemacetan," imbuhnya.
Kampanye Akbar Prabowo-Girban telah selesai digelar. Gelaran hari ini merupakan penutup perjalanan kampanye paslon nomor urut 2 itu pada pesta demokrasi tahun ini.
Selain dihadiri oleh Prabowo-Gibran, Kampanye Akbar dihadiri oleh Presiden ke-6 RI yang juga Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan sejumlah ketum partai Koalisi Indonesia Maju.
BACA JUGA:Erick Thohir Jalan Kaki Hadiri Kampanye Prabowo-Gibran
BACA JUGA:Ribuan Keluarga Nelayan dan Sahabat Bang Ara Sidoarjo Siap Menangkan Prabowo-Gibran
Selain itu, Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketum Partai Gelora Anis Matta, dan Ketum PSI Kaesang Pangarep.
Ada juga sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju antaralain, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: