Vincent Rompies Pernah Curhat Soal Anak ke Kak Seto, Ngebantah Mulu
Vincent Rompies pernah mengeluh soal anaknya ke Kak Seto, Vincent: Ngebantah Mulu--YouTube VINDES
HARIAN DISWAY - Kasus Perundungan SMA Binus Serpong yang melibatkan anak Vincent Rompies telah mengundang perhatian publik untuk membahas video lama yang melibatkan curahan hati Vincent di salah satu podcast.
Salah satu video lama tersebut menjadi sorotan karena saat itu Vincent berbicara tentang perilaku putranya yang sudah memasuki SMA, Farrel Legolas Rompies.
Dalam percakapan tersebut, Vincent membuka pembicaraan yang mengarah kepada perilaku anaknya kepada Desta dan Kak Seto, pada video yang diunggah tanggal 15 Oktober 2021 di kanal YouTube VINDES.
BACA JUGA:Vincent Rompies Terancam Diboikot, Imbas Dugaan Anaknya Jadi Pelaku Perundungan
Di video tersebut, Vincent sedang membahas tentang tantangan yang dihadapinya dengan putranya yang selalu menentang nasihatnya. Ia bahkan menyelipkan candaan di sesi curhatnya itu.
"Ini kayaknya anak saya mau jadi lawyer kali. Ngebantah mulu, ada aja gitu," ujar Vincent Rompies dengan nada santai.
Setelah itu, Desta sebagai rekan host dan teman lama Vincent merespons dengan candaan, mencoba mengalihkan perhatian dari keluhan Vincent.
"Bapaknya juga gitu sih. Jangan selalu salahkan anak Lo, Vincent. Lo berkaca pada diri Lo," kata Desta yang menohok namun dengan sedikit candaan.
BACA JUGA:Anak Vincent Rompies Diduga Terlibat Kasus Perundungan di Binus, Ini Kata Polisi
Kak Seto pun tertawa mendengar candaan tersebut, namun sebagai bintang tamu di acara tersebut, Kak Seto memberikan jawaban atas keluhan yang dialami Vincent.
“Ibaratnya kan ulur tarik gitu. Jadi, jangan ditarik terus dan jangan diulur terus. Ada fleksibilitas gitu, ada saatnya diskusi, ada saatnya tegas kalau memang menyangkut pelanggaran norma-norma dan sebagainya,” jawab Kak Seto.
Mengingat momen pembicaraan tersebut, saat ini Vincent langsung dihadapkan dengan masalah yang cukup besar yang mengaitkan nama anaknya, Legolas sebagai pelaku perundungan di sekolah.
BACA JUGA:Polisi Dalami Laporan Perundungan yang Diduga Libatkan Anak Artis
Pihak sekolah telah membenarkan atas keterlibatan Legolas dalam kasus perundungan yang memakan korban. Bahkan, Legolas diduga menjadi salah satu yang dikenai sanksi berat yang terancam dikeluarkan dari sekolah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: