Enam Ribu ASN Pindah Ke IKN Bulan September 2024, Molor Sebulan dari Yang Direncanakan

Enam Ribu ASN Pindah Ke IKN Bulan September 2024, Molor Sebulan dari Yang Direncanakan

Menteri PAN-RB, Abdullah Azwar Anas, paparkan skema pemindahan ASN ke IKN. -Kemenpan RB-Kemenpan RB

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas menerangkan bahwa sebanyak 6000 Aparatur Sipil Negara (ASN) bakal dikirimkan menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) pada bulan September 2024 mendatang.

Hal itu dipaparkan oleh Anas saat berada di Jakarta, pada Selasa, 27 Februari 2024.

Sebelumnya, sebanyak 12.000 ASN secara berangsur akan berpindah ke IKN pada periode bulan Juli sampai Desember 2024.

BACA JUGA:36 Rumah Tapak Menteri di IKN Rampung Juli

Namun, setelah arahan baru dari Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), berkoordinasi dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), pemindahan ribuan ASN itu akan dilakukan pada bulan September 2024 nanti.

"Kira-kira September karena di Agustus nanti masih akan digunakan untuk upacara sehingga sebagian apartemen tersedia untuk keperluan Agustus," ujar Anas.

Ia juga menerangkan bahwa kemunduran pemindahan ASN itu terjadi karena IKN masih digunakan untuk kegiatan upacara 17 Agustus 2024.

BACA JUGA:Berjalan Sejak 2022, Basuki Hadimuljono Pantau Proyek Infrastruktur IKN

"Jadi setelah Agustus, tetapi sebelum Agustus OIKN (Otorita IKN) tentu sudah ada di sana," kata Anas.

Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu menjelaskan bahwa pemberangkatan 6.000 ASN tersebut menyesuaikan dengan ketersediaan hunian di IKN.

"Kurang lebih enam ribu. Ini kita sesuaikan nanti terkait dengan penyelesaian tower-tower yang sudah selesai, tentu akan berkembang lagi," ujar Menpan RB.

BACA JUGA:Menpanrb: PNS Penghuni IKN Wajib Berakhlak dan Menguasai Literasi Digital

Dari ribuan ASN yang dikirim tersebut, terdapat ASN lintas kementerian atau lembaga, tak terkecuali TNI-Polri yang juga termasuk di dalamnya.

Lebih lanjut, Anas mengatakan ASN yang dipindahkan untuk persiapan perayaan HUT RI ke-79, akan mendapat tunjangan tersendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: