Budget Cap Buat Pengembangan Mobil Mercedes W15 Kurang Optimal

Budget Cap Buat Pengembangan Mobil Mercedes W15 Kurang Optimal

James Alison otak dibalik pengembangan Mercedes W15-Formula 1-site

HARIAN DISWAYMercedes mengalami mimpi buruk pada Formula 1 (F1) musim 2023. Tim berjuluk Silver Arrow tersebut harus mengakhiri musim tanpa kemenangan untuk kali pertama sejak tahun 2011.

Kiblat pengembangan mobil yang salah pada musim 2022 menjadi awal petaka bagi tim tersebut.

Mercedes mencoba untuk melakukan terobosan baru pada sidepods dengan mengusung konsep zeropod pada F1 yang memasuki era ground effect

Zeropod memang memberikan efek lebih cepat dalam melewati berbagai tikungan namun konsep tersebut menimbulkan purpoising ketika melibas trek lurus yang panjang yang berakibat pada hilangnya topspeed.


Mercedes ubah konsep zeropod jadi lebih konvensional-Formula 1-site

BACA JUGA:Ketika Red Bull Menggocek Tim-Tim Formula 1 Lewat Mobil RB 20

James Alison meninggalkan mercedes sejak 2021. Kepergiannya membuat mercedes kehilangan arah dalam mengembangkan mobil.

Kembalinya direktur teknikal James Alison ke Mercedes pada April 2023 langsung mengubah kiblat pengembangan zeropod Mercedes menjadi lebih mutakhir, seperti yang dilakukan oleh tim lain.

Alison merupakan orang dibalik inovasi kontroversial Mercedes DAS (Dual-Axis Steering) pada musim 2020 yang memudahkan Lewis Hamilton meraih gelar juara dunia ke-7 dimusim tersebut.

Mercedes telah melakukan perubahan pada hampir keseluruhan mobil, mereka sedang mengembangkan konsep mobil baru dengan perombakan pada sasis dan juga gearbox. 

BACA JUGA:Helmut Marko Ungkap Max Verstappen Dapat Tinggalkan Red Bull Jika....

Dua hal tersebut menjadi faktor yang menghambat pengembangan mobil baru W15 karena telah memakan biaya yang cukup besar.

“Sasis dan gearbox baru merupakan standar bagi kami untuk tiap musim, tidak diragukan ketika kami memiliki sasis dan juga gearbox baru adalah proyek yang menghabiskan Sebagian besar dana kami,” kata Alison dilansir dari Crash.netF1.

Alison mengatakan bahwa dirinya sangat sulit untuk langsung mengubah beberapa bagian mobil karena terbentur budget cap, hal tersebut membuatnya lebih memfokuskan pengembangan sasis dan gearbox pada mobil terlebih dahulu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber