Prabowo-Gibran Menang Pilpres, TKD Siap Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim

Prabowo-Gibran Menang Pilpres, TKD Siap Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim

Ketua TKD Prabowo-Gibran di Jatim Boedi Prijo Suprajitno (kemeja biru) saat menjawab pertanyaan awak media.-Boy Slamet -

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sudah dipastikan keluar sebagai pemenang Pemilihan Presiden 2024.

Rampungnya proses Pemilu 2024 tidak membuat tim pemenangan di daerah bubar begitu saja. Seperti Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran di Jawa Timur.

Ketua TKD Jatim Boedi Prijo Suprajitno menyatakan siap mendukung Khofifah di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim, yang digelar 27 November 2024 mendatang.

"Saya kira kalau ditunjuk lagi, kita akan siap menangkan Bu Khofifah untuk yang kedua kalinya," ucapnya di Surabaya, Kamis, 21 Maret 2024 kemarin.

BACA JUGA:Prabowo-Gibran Menang, Khofifah Minta Masyarakat Jatim Tak Eforia Berlebihan

Boedi juga pernah mengatakan bahwa kemenangan suara Prabowo-Gibran di Jatim tak lepas dari peran Khofifah sebagai Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN)

"Khofifah effect yang tak bisa dibendung mengalirkan dukungan muslimat NU, emak-emak, pedagang pasar, guru PAUD, guru TK, dan kiai besar di Jatim turut mendukung paslon 2," ujar Boedi awal Maret lalu.

Anda sudah tahu, Ketua PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa hingga kini sudah mengantongi empat dukungan partai politik, untuk maju ke Pilgub Jatim 2024.

Yaitu PAN, Demokrat, Golkar, dan Gerindra. Keempatnya merupakan partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan mengusung pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres.

BACA JUGA:Risma Berpotensi Jegal Khofifah di Pilgub Jatim 2024

"Kami mantan TKD, siap kampanye dan mendukung Ibu (Khofifah, Red) sampai masuk L1 Jatim. Kami tinggal melaksanakan tugas, siapa pun wakil dari Bu Khofifah, kami siap melaksanakan. Pokoknya gas pol," tandas Boedi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: