Gempa Guncang Surabaya, Pasien Mayapada Dievakuasi, Karyawan dan Mahasiswa Disuruh Pulang

Gempa Guncang Surabaya, Pasien Mayapada Dievakuasi, Karyawan dan Mahasiswa Disuruh Pulang

Foto kiri: Pasien RS Mayapada Jalan Mayjend Sungkono dievakuasi ke halaman luar rumah sakit. Foto kanan: Karyawan dan pengunjung Tunjungan Plaza Surabaya keluar berhamburan saat terjadi gempa -Dihimpun dari berbagai sumber-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Gempa bumi mengguncang wilayah utara Pulau Jawa pada Jumat sore, 22 Maret 2024. Guncangan terasa kuat dan cukup lama di Kota SURABAYA

Kepanikan pecah di wilayah perkantoran, gedung-gedung bertingkat, serta pusat-pusat perbelanjaan yang dipenuhi para pengunjung yang memadati jelang waktu berbuka puasa. 

Pantauan Harian Disway, bangunan berguncang dilaporkan oleh pengunjung hotel The Westin Surabaya. Mereka menyaksikan lampu hotel bergoyang akibat gempa. Guncangan di kawasan perkantoran Ciputra World Surabaya juga dirasakan cukup kuat hingga mengakibatkan keretakan. 

Video yang beredar di media sosial juga menunjukkan pasien-pasien dievakuasi ke halaman Rumah Sakit Mayapada Hospital di Jalan Mayjend Sungkono Surabaya.  

BACA JUGA:Laut Jawa Belum Tenang! Surabaya dan Separuh Jatim Dihajar Gempa Lagi

BACA JUGA:Laut Jawa Belum Tenang! Rentetan Gempa Susulan Terjadi Sejak Zuhur Sampai Asar

Informasi yang diterima oleh Harian Disway, para pekerja di Spazio Tower diperintahkan untuk pulang dan tidak kembali ke kantor. Berdasarkan keterangan dari WhatsApp Group, menejemen memulangkan karyawan karena takut ada gempa susulan. 

Rektor Kampus Universitas Tujuh Belas Agustus (Untag) Surabaya Prof. Mulyanto Nugroho melalui surat edaran meliburkan seluruh aktivitas belajar dan mengajar di kampus pada Jumat sore hingga malam hari. 

BACA JUGA:Gempa M=6,0 di Laut Jawa, Terasa di Surabaya dan Jawa Bagian Utara

"Untuk sementara semua aktivitas kampus dihentikan dan kampus dikosongkan," kata Mulyanto dalam pesan berantai yang dikonfirmasi oleh salah satu pengajar di Untag. 

Mulyanto juga memerintahkan pada petugas keamanan untuk melakukan penyisiran, memastikan semua aktivitas kampus berhenti dan miminta seluruh warga kampus untuk meninggalkan kampus.

Kerusakan di fasilitas pendidikan juga terjadi di Rumah Sakit (RS) Pendidikan Unair, dalam rekaman video amatir, bangunan di kampus C Mulyorejo tersebut mengalami retak dengan beberapa bagian beton runtuh.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: