Megawati Hangestri dan Red Sparks: Ini Jawaban Sang 'Megatron' Soal Karir di Korea Selatan

Megawati Hangestri dan Red Sparks: Ini Jawaban Sang 'Megatron' Soal Karir di Korea Selatan

Momen Spike Megawati Hangestri Bikin Ratu Voli Korea 3 Kali Terjengkang-Tangkapan Layar/KOVO-

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Masa depan Megawati Hangestri alias Megatron di Red Sparks masih abu-abu. Pemain Timnas Indonesia itu belum mau berspekukasi. 

Yang jelas, Megawati baru saja kembali ke Indonesia untuk memperkuat Jakarta BIN di Proliga 2024. Namun kemungkinan kembali ke Korsel masih terbuka lebar karena perbedaan jadwal liga.

Pada musim 2023/2024, Megawati berhasil bergabung dengan skuad Red Sparks di bawah asuhan Koo Hee-jin.

Keberhasilannya membantu klub mencapai babak playoff untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun mengundang minat dari banyak pihak terhadap masa depannya di tim tersebut.

"Kalau musim depan, rahasia. Masih belum tahu," ujar Megawati ketika ditanya oleh awak media pada acara penyambutan skuad Red Sparks di Kantor Kemenpora RI, Jakarta, Rabu, 17 April 2024.


Fun Volleyball tersebut Red Sparks telah membawa 19 pemain yang akan berhadapan dengan All Star Indonesia, termasuk Megawati Hangestri dan Giovanna Day Milana.-Disway/Dimas Rafi-

Megawati juga membagikan pengalamannya selama bermain di Korea Selatan, di mana ia awalnya tidak memiliki ekspektasi apapun saat menerima tawaran dari Red Sparks.

Meski begitu, kiprahnya yang mengesankan di liga voli Korea Selatan membuat peluangnya untuk kembali berseragam Red Sparks terbuka lebar.

Meskipun saat ini berfokus bersama Jakarta BIN untuk Proliga 2024 yang akan bergulir mulai 24 April hingga 21 Juli, Megawati bahkan masih memungkinkan untuk kembali berpartisipasi dalam pramusim bersama Red Sparks jika memutuskan untuk melanjutkan perjalanannya di Korea Selatan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: