Bikin Tidur Lebih Berkualitas, Begini Cara Desain Kamar yang Tepat

Bikin Tidur Lebih Berkualitas, Begini Cara Desain Kamar yang Tepat

Kamar memang jadi tempat istirahat setelah beraktivitas seharian. Pastikan desain kamar Anda sudah tepat agar tidur jadi lebih berkualitas. Ini caranya. --Dekortips

Mengendalikan pencahayaan di kamar tidur sangat penting untuk memastikan tidur berkualitas dan istirahat optimal. Pencahayaan yang tepat membantu mengatur ritme sirkadian tubuh yaitu siklus biologis yang mengatur waktu bangun dan tidur.

Dengan pencahayaan yang terlalu terang atau tidak sesuai, ritme tidur bisa terganggu. Menyebabkan kesulitan tidur atau tidur yang tidak nyenyak.

BACA JUGA: Ingin Tidur Berkualitas? Begini Pengaruh Posisi Tidur terhadap Kesehatan

Selain mengatur intensitas cahaya, suhu warna cahaya juga perlu diperhatikan. Cahaya dengan suhu warna yang hangat seperti oranye atau kuning cenderung lebih menenangkan dan tidak mengganggu ritme tidur.

Sebaliknya, cahaya dengan suhu warna yang dingin seperti putih atau biru bisa merangsang otak dan menghambat tidur. Oleh karena itu, Anda bisa memilih lampu dengan suhu warna yang hangat untuk kamar tidur.

3. Pilih furnitur yang ergonomis

Pastikan ranjang atau kasur Anda nyaman dan mendukung postur tubuh. Pilih bantal yang sesuai dengan posisi tidur Anda untuk menopang leher dan kepala.

BACA JUGA: Mengintip Rumah Juara F1 Jenson Button di Palm Springs, California, Tak Ada Pernik-Pernik Balap!

Pastikan furnitur lainnya, seperti meja samping tempat tidur dan lemari pakaian, ditempatkan secara ergonomis untuk memudahkan akses dan tidak menghalangi gerakan.

4. Tambahkan gorden atau tirai

Menambahkan gorden atau tirai di kamar tidur bisa berdampak pada kualitas tidur. Salah satu alasan utama adalah kemampuannya untuk mengontrol jumlah cahaya yang masuk ke dalam kamar. 

Cahaya yang terlalu terang, terutama dari sumber buatan seperti lampu jalan atau kendaraan bisa mengganggu ritme tidur. Gorden atau tirai tebal bisa menghalangi cahaya ini dan membantu menjaga kamar tetap gelap. Menciptakan lingkungan yang lebih kondusif untuk tidur.

BACA JUGA: Jennifer Aniston: Tidur itu Bikin Cantik

Gorden juga memberikan privasi yang bisa memberikan rasa aman dan nyaman di kamar tidur. Dengan privasi yang terjaga, Anda bisa lebih rileks tanpa khawatir gangguan visual dari luar. 

5. Gunakan aroma terapi 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: