Kopi Good Day DBL Camp 2024: Campers Digembleng dengan Tes Fisik dan Beep Test di Hari Pertama

Kopi Good Day DBL Camp 2024: Campers Digembleng dengan Tes Fisik dan Beep Test di Hari Pertama

M Rendy Saputra dari SMAN 7 Banjarmasin tetap mempertahankan posisinya sebagai pemegang rekor tertinggi dengan 132 putaran.-DBL-

Julio Pasla, salah satu peserta asal Manado, mengungkapkan, "Kami seharusnya terbang pada pukul tujuh malam. Kami berharap tiba di hotel sekitar pukul 11 malam. Tapi, kami malah sampai di tempat penginapan pada pukul setengah tiga subuh."

BACA JUGA:Indonesia Arena Jadi Saksi Three Peat Seventy di Final DBL Seri Jakarta 2023

BACA JUGA:Menpora Dito Teringat Momen Bertemu Jodoh Saat Hadir di Opening Party DBL Jakarta Timur

Meskipun begitu, peserta dari Manado tidak menunjukkan rasa lelah. Mereka menghadapinya dengan penuh ketabahan, sesekali melemparkan senyuman kepada peserta lainnya.

"Bagaimana pun juga, kami sudah sampai ke sini, jadi kami harus memberikan yang terbaik, tidak peduli dengan kondisi kami," ujar Rafaelino Bryan, peserta asal SMAN 1 Kawangkoan.

Buka Kopi Good Day DBL Camp 2024, Azrul Ananda: Mimpi Kalian Ada di Sini!

Founder sekaligus CEO DBL Indonesia, Azrul Ananda, membuka Kopi Good Day DBL Camp 2024 di GOR Soemantri.

Acara ini juga dihadiri oleh Patricia Yessi dari Kopi Good Day, Wakil Ketua Umum PP Perbasi George Fernando Dendeng, dan Ketua Umum Pengprov Perbasi Jakarta Lexyndo Hakim.

Saat memulai sambutannya di hadapan para campers -sebutan untuk peserta DBL Camp- mata Azrul Ananda tiba-tiba nanar memandang ke arah depan. Di sana, di seberang ruangan, duduk salah satu legenda basket Indonesia yang lahir dari kompetisi DBL, Arif Hidayat.

"Tahun ini DBL Camp digelar di tengah kompetisi DBL yang sudah berusia 20 tahun. Saat itu kalian semua belum lahir. Empat tahun kemudian (2008) kami pertama kali menggelar DBL Camp, dan di sanalah ada orang yang pertama kali merasakan masuk DBL Indonesia All-Star. Dia adalah Arif Hidayat," kata Azrul sambil menunjuk Arif Hidayat.

Kebetulan, Arif Hidayat tahun ini dihadirkan sebagai salah satu coach. Ia mendampingi para pelatih dari World Basketball Association (WBA) Australia dan DBL Academy yang dihadirkan untuk melatih para campers di Kopi Good Day DBL Camp 2024.

Saat tergabung dalam skuad DBL Indonesia All-Star, Arif Hidayat belum berkesempatan ke Amerika Serikat. Saat itu program international training untuk skuad DBL Indonesia All-Star digelar di Australia.

BACA JUGA:Kemenpora Janjikan Sertifikat untuk Semua Peserta Kompetisi DBL Musim Ini

BACA JUGA:DBL East Java Series Masih Milik Putra SMA St Louis dan Putri SMA Gloria 1 Surabaya

"Jadi, adik-adik, manfaatkan kesempatan berada di sini sebaik mungkin. Kejarlah mimpi kalian di sini," pesan Azrul kepada para campers yang datang dari berbagai daerah di Indonesia, dari Aceh hingga Papua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: dbl