Singapore Open 2024: Ginting dan Chico Kandas Juga, Tunggal Putra Tak Tersisa

Singapore Open 2024: Ginting dan Chico Kandas Juga, Tunggal Putra Tak Tersisa

Anthony Sinisuka Ginting menelan kekalahan dari Leong Jun Hao di babak 16 besar Singapore Open 2024-PBSI-

Kekalahan Ginting ini memastikan Singapore Open 2024 akan memiliki juara baru. Sebab, Ginting merupakan juara bertahan. Pada Singapore Open 2023, Ginting melaju ke puncak dan mengalahkan Anders Antonsen di final.

BACA JUGA:Singapore Open 2024: Bagas/Fikri Singkirkan The Daddies, Jumpa Juara Dunia 2023 di 16 Besar

Ginting mengaku resah dengan permainannya di Singapore Open. Ia sebenarnya berharap rentetan hasil bagus sebelum berangkat ke Olimpiade Paris 2024 pada Juli nanti. Sebagai bekal kepercayaan diri.

"Pastinya harapan saya dari turnamen sebelum Olimpiade adalah memperbaiki performa," ucap Ginting. "Setidaknya ada performa yang saya sendiri puas. Itu pasti meningkatkan kepercayaan diri. Saya ingin dapat performa terbaik untuk modal ke Paris," tegasnya.

Pada hari yang sama, 30 Mei 2024, Chico Aura Dwi Wardoyo juga tidak bisa berbuat banyak.

Chico takluk dari unggulan kelima Kodai Naraoka 17-21, 21-9, 12-21. Hasil itu membuat kedudukan head to head mereka imbang 1-1. Pada pertemuan sebelumnya di French Open 2023, Chico menang 14-21 22-20, 21-17.


SINGAPORE Open 2024: Ginting dan Chico kandas juga, tunggal putra tak tersisa. Foto: Chico Aura bersalaman dengan Kodai Naraoka usai pertandingan.-Deri Destan-PP PBSI

BACA JUGA:Singapore Open 2024: Lolos dari babak 32 Besar, Gregoria Tak Sabar Jumpa An Se Young

BACA JUGA:Singapore Open 2024: Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Tunda Pertemuan Dini dengan An Se Young

Pada game pertama, Chico mengaku bisa mengontrol lawan dengan baik, bisa menguasai pertandingan. Tapi pada game kedua dan ketiga, pola permainan Chico hilang. Karena Kodai Naraoka mengubah ritme, dan ia tidak cepat beradaptasi.

"Dibandingkan pertemuan sebelumnya, tidak ada pola permainan Kodai yang berubah signifikan," jelas Chico.

"Tapi hari ini saya akui dia bisa memainkan tempo, berubah-ubah, bisa cepat atau lambat. Itu yang tidak bisa saya antisipasi," lanjut kakak Ester Nurumi Tri Wardoyo itu.

Selain Ginting dan Chico, Jonatan Christie sudah angkat kaki terlebih dahulu di babak 32 besar Singapore Open 2024.

Jonatan kalah dari Chou Tien Chen 21-17, 21-6. Setelah hasil ini, mereka mengalihkan fokus untuk mengikuti Indonesia Open 2024 pada 4-9 Juni mendatang di Istora Senayan, Jakarta. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: