Pemenang Surabaya Tourism Awards 2024 (8) Elmi Hotel Andalkan Olahan Chef Sri Rukmini
Pemenang Surabaya Tourism Awards 2024: Elmi Hotel Surabaya (8). Menu Nusantara yang disajikan di Elmi Hotel berjumlah hampir 70. Restoran itu menjadi juara 2 Best Local Dishes di STA 2024.-Sahirol Layeli-HARIAN DISWAY
SURABAYA, HARIAN DISWAY - Restoran di hotel yang menyajikan aneka menu Nusantara, salah satunya ada di Elmi Hotel Surabaya. Hotel tersebut telah dikenal sejak lama terkait masakannya. Bahkan jadi langganan artis.
Dalam ajang Surabaya Tourism Awards (STA) 2024, hotel tersebut meraih Juara 2 Best Local Dishes. Salah satu yang senang atas kemenangan itu adalah Chef Sri Rukmini. Dia dikenal lihai dalam memasak menu-menu kuliner khas Nusantara.
Penggemar makanan Chef Sri sangat banyak. Dialah yang berperan menjadikan nama Elmi Hotel Surabaya sebagai hotel yang jadi jujugan pecinta menu lokal. Dalam awarding STA 2024, dia hadir didampingi F&B Manager Elmi Hotel Surabaya Okto Arijanto.
Sebelum diumumkan, Okto menyampaikan; "Bila nanti Elmi mendapat juara, Chef Sri ini yang lebih pantas menerimanya. Karena beliau yang paling berperan dalam pengembangan dan inovasi terkait menu-menu lokal di Elmi Hotel Surabaya".
Chef Sri tersenyum. "Saya yakin bisa meraih gelar. Tapi urusan itu bukan yang paling utama. Berpartisipasi dan terpilih dalam STA 2024 adalah kebanggaan. Apalagi Elmi Hotel adalah bagian dari pariwisata di Surabaya," katanya.
Sri merupakan chef khusus menu Nusantara di Elmi Hotel. Dia menghabiskan hampir separuh hidupnya bekerja di Elmi. "Sudah 39 tahun saya mengabdi. Kalau eksplorasi menu lokal di hotel telah dilakukan sejak 1980an.
Saat itu sedang booming masakan Western. Kami mencoba tampil beda. Sajikan menu-menu lokal," ujar chef 65 tahun itu. Konsistensi dan kreasi yang terus berkelanjutan membuat cita rasa menu lokal menjadi karakter dari restoran Elmi Hotel.
Salah satu menu kuliner lokal di Elmi Hotel Surabaya. Hotel tersebut dikenal menyajikan aneka kuliner Nusantara. --HARIAN DISWAY
BACA JUGA: Keren! Mamaka by Ovolo Gelar Charity Dinner, Kumpulkan Ratusan Juta untuk Pendidikan Anak-anak Bali
Selain menyediakan menu lokal, Chef Sri juga mempertahankan otentisitas menunya. Salah satu menu unggulan adalah sup buntut. Khas Jawa Timur yang original.
"Kuahnya bening. Tidak menggunakan cengkeh, kayu manis, atau tambahan-tambahan rempah lainnya," ungkapnya. Menurutnya, jika terlalu banyak tambahan rempah, hasil masakan akan lebih menyerupai gulai. Bukan khas sup buntut.
Namun, itu yang justru disukai masyarakat. Seperti halnya menu rujak cingur. Cara memasak dan penyajiannya dibuat otentik. Khas rujak cingur Surabaya. Berbeda dengan menu-menu rujak cingur di tempat lain yang penyajiannya justru menyerupai salad.
"Kami memiliki hampir 70 menu khusus khas Nusantara. Termasuk kuliner khas Surabaya dan Jawa Timur. Jika digabung dengan menu-menu Western dan Chinese, total ada 200an," ujar Okto. Paling digemari tentu saja menu lokal. Selebritas-selebritas tanah air kerap jadi langganan di Elmi.
Pemenang Surabaya Tourism Awards 2024: Elmi Hotel Surabaya (8). Chef Sri Rukmini (dua dari kiri) menerima penghargaan Best Local Dishes dalam STA 2024.-Sahirol Layeli-HARIAN DISWAY
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: