Tiba di Indonesia, Prabowo Langsung ke Istana Laporan Hasil KTT Yordania ke Jokowi

Tiba di Indonesia, Prabowo Langsung ke Istana Laporan Hasil KTT Yordania ke Jokowi

Prabowo melaporkan hasil kunjungan ke Yordania dan Arab Saudi dalam misi diplomatik untuk Gaza ke Presiden Jokowi-Kemhan RI -

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024. 

Usai pertemuan tersebut, Prabowo mengatakan dirinya melaporkan hasil kunjungan kerja (kunker) ke Yordania dan Arab Saudi yang telah dilakukan sejak 10 hingga 12 Juni 2024. 

Kunjungan kerja tersebut salah satunya dilakukan untuk mewakili Presiden Jokowi menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ‘Call for Action: Urgent Humanitarian Response for Gaza’ di Yordania.

“Saya baru tiba dari luar negeri, dari Yordania dan Arab Saudi, mendarat di Halim jam 11. Baru saja diterima Bapak Presiden(Jokowi). Saya laporkan hasil dari KTT di Yordania. KTT ini khusus untuk membicarakan bantuan kemanusiaan yang segera bisa disiapkan,” jelas Prabowo di hadapan awak media di depan Istana Negara. 

BACA JUGA:Menlu AS Mampir Ke KTT Gaza di Amman, Yordania, Berbincang Dengan Prabowo Tentang Gencatan Senjata di Gaza

BACA JUGA:Prabowo Prioritaskan Kepentingan Nasional Dalam Kerjasama Ekonomi Dengan Negara Lain

Ia menambahkan, KTT tersebut turut membahas perihal gencatan senjata yang diharapkan dapat terwujud agar konflik di antara Palestina dan Israel dapat segera berakhir.

“Jadi, KTT yang diselenggarakan atas undangan Raja Yordania, Presiden Mesir, dan Sekjen PBB juga dihadiri oleh Presiden Palestina dan beberapa kepala negara serta pemerintahan lainnya, di antaranya Perdana Menteri Spanyol, Slovenia, Maroko, Lebanon, Presiden Rwanda dan beberapa negara lainnya,” jelas dia.

Prabowo mengatakan, Indonesia telah menyusun sejumlah langkah untuk membantu penyelesaian konflik ini, salah satunya Indonesia bersedia untuk melakukan evakuasi terhadap 1.000 pasien untuk dirawat di rumah sakit Indonesia.

BACA JUGA:Prabowo dan Raja Yordania Duduk Bersama, Bahas Peningkatan Bantuan Untuk Gaza

“Disusunlah langkah-langkah untuk mengatur bantuan dan Indonesia sudah umumkan, kita siap mengevakuasi 1.000 pasien untuk dirawat di Indonesia dan begitu (mereka) sembuh akan dikembalikan ke Gaza, atau begitu situasi normal,” pungkas Prabowo.

Selain menghadiri KTT, Prabowo juga diketahui melakukan pertemuan dengan sejumlah pimpinan dan tokoh pejabat negara sahabat di antaranya Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Antony John Blinken, Putra Mahkota dan Perdana Menteri Arab Saudi Muhammad bin Salman (MBS) bin Abdulaziz Al Saud, serta Presiden Palestina Mahmoud Abbas.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: