7 Manfaat Rebusan Daun Sirsak dan Daun Salam, Salah Satunya Mencegah Kanker!
7 manfaat rebusan daun sirsak dan daun salam, salah satunya mencegah kanker! Foto: Rebusan daun sirsak dan daun salam dapat menjaga kesehatan kulit. --Pinterest
HARIAN DISWAY - Daun sirsak dan daun salam merupapkan bahan herbal alami yang kaya akan manfaat bagi kesehatan tubuh.
Daun sirsak berasal dari kandungan berbagai senyawa antioksidan seperti flavonoid, tannin, saponin, alkaloid, terpenoid, dan polifenol.
Sementara daun salam mengandung minyak atsiri, etanol, methanol, tannin, flavonoid, metil kavikol, vitamin A, B6,B9, dan C, kalsium, zat besi dan mangan.
BACA JUGA:5 Manfaat Daun Kelor dalam Kesehatan
Kedua daun itu sering digunakan dalam pengobatan tradisional dan sering dikonsumsi dalam bentuk rebusan.
Namun, tak jarang juga daun sirsak dan daun salam direbus bersama karena dipercaya sangat aktif untuk mengatasi berbagai masalah penyakit dalam tubuh.
Berikut ini adalah 7 manfaat rebusan daun sirsak dan daun salam, yang salah satunya adalah kemampuannya dalam mencegah kanker:
7 manfaat rebusan daun sirsak dan daun salam, salah satunya mencegah kanker! Foto: Rebusan daun sirsak mampu menurunkan tekanan darah tinggi. --Pinterest
BACA JUGA:10 Manfaat Jalan Pagi untuk Kesehatan, Mulai Dari Bakar Kalori Hingga Atasi Diabetes
1. Mencegah Kanker
Daun sirsak mengandung senyawa acetogenins yang memiliki efek antikanker. Senyawa ini mampu menghambat pertumbuhan sel kanker dan merangsang apoptosis atau kematian sel kanker tanpa merusak sel-sel sehat di sekitarnya.
Sedangkan daun salam mengandung senyawa eugenol yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi. Senyawa ini dapat melawan pertumbuhan sel kanker.
BACA JUGA:5 Manfaat Tanaman Legundi bagi Kesehatan Tubuh
2. Menurunkan Kolestrol
Rebusan daun sirsak dan daun salam dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Kandungan senyawa-senyawa tertentu dalam kedua daun ini dapat membantu mengatur metabolisme lemak dan meningkatkan kesehatan kardiovaskular.
3. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh
BACA JUGA:Manfaat Jamur Tiram untuk Kesehatan Tubuh yang Tak Boleh Dilewatkan
Kedua jenis daun ini mengandung vitamin, mineral, dan senyawa-senyawa bioaktif yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Mengonsumsi secara rutin rebusan daun sirsak dan daun salam dapat membantu tubuh untuk lebih tahan terhadap serangan penyakit dan infeksi.
7 manfaat rebusan daun sirsak dan daun salam, salah satunya mencegah kanker! Foto: Rebusan daun salam dapat menurunkan tekanan darah tinggi. --Pinterest
4. Mengatasi Diabetes
BACA JUGA:6 Manfaat Semangka Kuning untuk Kesehatan
Daun sirsak dan daun salam memiliki sifat yang dapat membantu dalam mengatur kadar gula darah. Kedua jenis daun ini mengandung senyawa yang dapat meningkatkan sensitivitas insulin dan membantu mengontrol diabetes.
5. Menjaga Kesehatan Kulit
Air rebusan daun sirsak dan daun salam mengandung sumber antioksidan yang dapat melawan radikal bebas, yang sering kali menjadi penyebab masalah kulit.
BACA JUGA:Duo Nanas dan Jahe Ini Bagus untuk Kesehatan Pencernaan
Selain itu kedua rebusan daun ini dapat mencegah keriput, eksfoliasi sel kulit mati, mengurangi garis halus, mengurangi stres pada kulit, serta mengatasi masalah pigmentasi kulit.
6. Mengurangi Radikal Bebas
Kedua jenis daun ini mengandung senyawa antioksidan yang dapat membantu mengurangi kerusakan sel akibat radikal bebas. Antioksidan ini penting untuk menjaga kesehatan sel dan jaringan tubuh.
BACA JUGA:5 Manfaat Susu Kedelai untuk Ibu Hamil
7. Menstabilkan Tekanan Darah
Rebusan daun sirsak dan daun salam dapat menurunkan tekanan darah tinggi (hipertensi) karena memiliki kandungan flavonoid. Untuk menurunkan tekanan darah tinggi Anda bisa merebus 4-5 lembar daun sirsak dan daun salam dengan 3 gelas air dan diminum 2 kali sehari.
Nah, itu dia beberapa manfaat rebusan daun sirsak dan daun salam. Dengan menggunakan obat herbal alami ini, akan mengoptimalkan proses pemulihan masalah Kesehatan Anda. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: