Tayang Hari Ini! Sinopsis Catatan Harian Menantu Sinting, Perjuangan Pasangan Baru Hadapi Mertua

Tayang Hari Ini! Sinopsis Catatan Harian Menantu Sinting, Perjuangan Pasangan Baru Hadapi Mertua

Sinopsis film Catatan Harian Menantu Sinting, perjuangan pasangan baru hadapi mertua. --Soraya Intercine Films


Sinopsis film Catatan Harian Menantu Sinting, tayang di bioskop 18 Juli 2024. --X @sorayafilms

BACA JUGA:Sinopsis The Exorcism: Ketika Syuting Film Horor Menjadi Teror Nyata

Namun, rencana itu terhambat oleh permintaan tak terduga dari sang mama mertua. Ibu Sahat memiliki kuat untuk segera mendapatkan cucu laki-laki. Alhasil, dia menuntut Sahat dan Minar untuk segera memiliki buah hati.

"Sudah positif kau, Minar?" Kalimat itu seolah mantra yang menusuk hati Minar setiap hari. Yang diucapkan oleh ibu Sahat, yang diperankan Lina Marpaung.

Dan yang lebih parah lagi, proses mendapatkan buah hati itu harus dilakukan di rumah keluarga Sahat!

"Apa kata keluarga besar kalau dengar klean mau ngontrak?" kata ibu Sahat, melarang mereka pindah ke rumah kontrakan. Sang ibu bahkan bertindak lebih jauh. Dia mewariskan ranjang tua yang dianggap bertuah kepada Sahat dan Minar.

BACA JUGA:Seru! Sinopsis Film Korea Escape, Ketika Lee Je Hoon Harus Kejar-Kejaran dengan Koo Kyo Hwan

BACA JUGA:Sinopsis Film Twisters, Kembalinya si Pemburu Badai yang 'Hantam' Bioskop Mulai 10 Juli 2024

"Kuhadiahkan ranjang ini untuk klean," kata ibu Sahat. "Satu minggu tidur di sini, langsung datang lah itu si Monang," lanjut dia.

Di tengah pergulatan antara keinginan pribadi dan tuntutan mertua, Sahat dan Minar harus menghadapi situasi yang kompleks. Karena melahirkan anak butuh waktu dan upaya ekstra. Selain itu, mereka juga harus memastikan bayi yang dikandung Minar adalah laki-laki.

Ruwet banget, kan?


SINOPSIS film Catatan Harian Menantu Sinting, tayang di bioskop hari ini. Foto: Ibu Sahat menanyai Minar sudah hamil atau belum.-Soraya Intercine Films -

Catatan Harian Menantu Sinting ini penuh dengan humor, menggambarkan perjuangan Sahat dan Minar dalam memenuhi "misi" mereka sebagai anak dan menantu.

BACA JUGA:Setelah Ipar Adalah Maut Kini Muncul Norma: Antara Mertua dan Menantu, Tentang Apa Sih?

Sahat dan Minar sudah mencoba berbagai cara. Mulai dari mengikuti saran tradisional hingga berkonsultasi dengan dokter. Hal itu mereka lakukan demi memenuhi harapan sang mertua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: soraya intercine films