Sinopsis Film Boss Level, Kisah Mantan Prajurit yang Terjebak dalam Lingkaran Waktu Mematikan

Sinopsis Film Boss Level, Kisah Mantan Prajurit yang Terjebak dalam Lingkaran Waktu Mematikan

Sinopsis Boss Level, mantan prajurit yang terjebak dalam lingkaran waktu, tayang di bioskop TransTV--IMDb

HARIAN DISWAY - Boss Level merupakan film action yang menggabungkan genre fiksi ilmiah dan komedi yang rilis pada 2021. Film itu disutradarai oleh Joe Carnahan. Ia juga berkontribusi dalam penulisan naskah bersama Chris dan Eddie Borey.

Boss Level diperankan oleh Frank Grillo sebagai menjadi pemeran utamanya. Selain itu, terdapat aktor terkenal lain. Seperti Mel Gibson, Naomi Watts, dan Michelle Yeoh.

Film itu berfokus pada Roy Pulver, mantan anggota Delta Force yang terjebak dalan waktu yang terus berulang. Setiap hari, ia harus menghadapi berbagai aksi pembunuhan yang berujung membahayakan nyawanya.

Penonton akan dibuat penasaran dengan alur cerita yang penuh teka-teki dan kejutan. Mengapa ia bisa terjebak dalam waktu yang terus berulang? Simak sinopsisnya berikut ini.

BACA JUGA:Sinopsis Film Troy, Sejarah Pertempuran Legendaris Yunani dan Troya


Sinopsis Boss Level, mantan prajurit yang terjebak dalam lingkaran waktu, tayang di bioskop TransTV--IMDb

Sinopsis Boss Level

Boss Level dimulai dengan sosok Roy Pulver, mantan prajurit Delta Force yang terjebak dalam lingkaran waktu selama ratusan hari. Setiap hari, ia menghadapi situasi yang sama terus menerus.

Roy bangun pagi pukul 7 di apartemennya di Atlanta. Saat terbangun, ia mendapati dirinya diserang oleh seorang pria bersenjata.

Namun, sebelum pria tersebut membunuh Roy, mereka diserang oleh penembak dari sebuah helikopter yang mengira Roy adalah target mereka. Kemudian, Roy berhasil menembak helikopter tersebut yang akhirnya jatuh menimpa apartemennya.

BACA JUGA:Sinopsis Resident Evil: Final Chapter, Tayang di Bioskop TransTV 22 Agustus

Ia kemudian melompat dari jendela ke dalam truk berisi pasir. Lalu mencuri mobil dan dikejar oleh dua  pembunuh bayaran lainnya. Namun, dalam pelarian itu, ia tewas tertabrak bus.

Itu bukan akhir dari segalanya. Sebab, setiap hari Roy selalu terbangun lagi dan menghadapi kejadian dan kematian yang sama.

Adegan tersebut terus menerus terjadi dan selalu mengulang hari yang sama selama 140 hari. Roy sudah hapal semua pola serangan dan bisa bertahan lebih lama. Tapi ia selalu mati sebelum pukul 12:47 siang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: