Peringati Tragedi 9/11, Trump dan Kamala Harris Jabat Tangan di Ground Zero, Bekas Reruntuhan Menara Kembar

Peringati Tragedi 9/11, Trump dan Kamala Harris Jabat Tangan di Ground Zero, Bekas Reruntuhan Menara Kembar

Kamala Harris dan Donald Trump bersalaman di Memorial 9/11.--video USA Today

HARIAN DISWAY - Dua calon presiden (capres) Amerika Serikat (AS) yaitu Kamala Harris dan Donald Trump berjabat tangan pada Rabu, 11 September 2024.

Jabat tangan simbolis tersebut dilakukan di Ground Zero, yakni taman peringatan yang merupakan bekas berdirinya gedung menara kembar World Trade Center (WTC) yang runtuh pada serangan 11 September 2001


Momen langka Donald Trump dan Kamala Harris saling berjabat tangan untuk pertama kalinya dalam debat calon presiden .--BBC

Mereka juga melakukan hal yang sama pada awal debat capres beberapa jam sebelumnya. Langkah tak terduga tersebut diprakarsai oleh Harris.

Kedua kandidat calon presiden itu masih diselimuti suasana panas setelah debat. Namun, Harris dan Trump mengesampingkan sejenak urusan politik untuk memperingati kejadian bersejarah di negara tersebut. 

BACA JUGA:Debat Panas di Philadelphia: Harris Klaim Trump Akan Larang Aborsi Nasional, Trump Beri Jawaban Ambigu

Presiden AS, Joe Biden juga menyaksikan Harris dan Trump berjabat tangan untuk kedua kalinya dalam kurun waktu beberapa jam. 

Dengan mengenakan pita biru peringatan, mereka semua kemudian menyaksikan pembacaan nama-nama hampir 3.000 korban serangan di Menara Kembar.


Momen dimana Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengenakan topi merah bertuliskan Trump 2024.--BBC

"Kami berdiri bersama mereka dan keluarga mereka. Kami juga menghormati pahlawan yang luar biasa yang menunjukkan diri mereka pada hari itu dengan warga Amerika biasa membantu warga Amerika lainnya," kata Harris seperti yang dilansir dari AFP.

Harris dan Biden lantas bertolak menuju lokasi jatuhnya pesawat United Airlines 93 yang jatuh di Soemrset County, Pennsylvania.

Di tempat yang kini diubah jadi taman peringatan teraebut, keduanya menyempatkan diri untuk memberikan penghormatan pada para kru dan penumpang yang dengan berani melawan para teroris. Trump lantas menyusul mereka berdua ke lokasi.

BACA JUGA:Donald Trump Posting Gambar Deepfake AI Berisi Dukungan Taylor Swift

Selama kunjungannya itu, Biden juga sempat mengenakan topi merah bertuliskan “Trump 2024”. Topi tersebut diberikan oleh seorang petugas pemadam kebakaran yang mendukung Trump. Foto tersebut sontak menjadi viral.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: afp