Van Nistelrooy Resmi Pimpin Leicester City: Misi Bertahan di Premier League
Ruud van Nistelrooy Ditunjuk Sebagai manajer Leicester City,-lcfc/Instagram-
HARIAN DISWAY - Leicester City resmi menunjuk Ruud van Nistelrooy sebagai manajer baru, Ia menggantikan Steve Cooper, yang dipecat pekan lalu. Setelah hanya memimpin Leicester City dalam 12 pertandingan.
Van Nistelrooy, mantan pelatih PSV Eindhoven dan karteker Manchester United itu, diikat kontrak hingga Juni 2027.
Manajemen The Foxes (sebutan Leicester City) mengumumkan Ruud van Nistelrooy sebagai manajer baru pada Jumat malam, 29 November waktu setempat (Sabtu dini hari, Red).
"Dengan senang hati saya menyambut Ruud ke Leicester City. Dia bergabung dengan klub yang memiliki sejarah kaya, suporter bersemangat, dan skuad bertalenta," ujar pemilik Leicester City, Aiyawatt Srivaddhanaprabha, di situs resmi klub.
BACA JUGA:Dicoret MU, Ruud van Nistelrooy Didekati Leichester City
BACA JUGA:Van Nistelrooy Kecewa Berat Usai Didepak MU, akan Tangani Tim Liga Inggris Lainnya!
"Kami semua menantikan dampak positif yang bisa dia bawa saat memulai babak baru ini bersama," lanjutnya.
Ruud Van Nistelrooy resmi pimpin Leicester City: Misi bertahan di Premier League. Foto: Van Nistelrooy menandatangani kontrak dengan Leicester.-Leicester City Official-
Van Nistelrooy mengaku sangat bersemangat menghadapi tugas barunya. Sekalipun berat. "Aku bangga, aku gembira," ucapnya, dikutip dari BBC.
"Semua orang yang kuajak ngobrol tentang Leicester City sangat antusias. Mereka punya cerita hebat tentang kualitas orang-orang yang bekerja di klub ini, para suporter, dan tentu saja, sejarah klub saat ini sangat mengesankan," paparnya.
"Aku bersemangat untuk memulai dan berkenalan dengan semua orang, serta memberikan semua yang kubisa untuk klub ini," tegasnya.
BACA JUGA:Profil 5 Asisten Pelatih Ruben Amorim di MU, Tanpa van Nistelrooy
BACA JUGA:Van Nistelrooy Mundur dari MU, Amorim Bawa Gerbong Sendiri
Ruud Van Nistelrooy memulai karier kepelatihannya di tim Jong PSV pada 2001, sebelum melatih tim utama PSV Eindhoven pada musim 2022-2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: bbc