Mengenal Phishing: Ancaman Kejahatan Siber di Era Digital

Jangan terjebak! Pesan yang tampak resmi bisa jadi jebakan. Selalu periksa alamat pengirim sebelum mengklik tautan --Freepik
BACA JUGA: Bukan Main! Hacker Yordania Ubah Tampilan Website Tentara Israel Pakai Bahasa Arab
Salah satunya adalah kurangnya kesadaran akan bahaya kejahatan siber. Banyak orang yang masih beranggapan bahwa tautan atau pesan yang diterima berasal dari sumber terpercaya. Tanpa melakukan pengecekan lebih lanjut.
Tautan mencurigakan dapat mengarahkan Anda ke situs palsu. Pastikan untuk mengunjungi situs resmi langsung melalui browser Anda -Gurasis-Pinterest
Selain itu, tekanan psikologis juga sering dimanfaatkan oleh pelaku. Misalnya, pesan yang menyebutkan bahwa akun akan diblokir dalam waktu singkat jika tidak segera diperbarui.
Situasi seperti itu mendorong korban untuk bertindak cepat tanpa berpikir panjang. Hal itu pada akhirnya justru merugikan dirinya sendiri.
Meskipun phishing semakin sulit dikenali, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menghindarinya. Salah satu cara paling efektif adalah selalu memverifikasi keaslian pesan atau email yang diterima.
BACA JUGA: Pusat Data Nasional Diretas, Hacker Minta Uang Tebusan Rp 131 Miliar
Jika menerima tautan yang mencurigakan, sebaiknya mengakses situs resmi secara langsung melalui browser. Bukan melalui tautan yang diberikan.
Selain itu, penting untuk tidak sembarangan membagikan informasi pribadi. Gunakan autentikasi dua faktor untuk mengamankan akun, serta periksa kembali alamat email atau domain pengirim pesan.
Jika ada permintaan data yang mencurigakan, segera laporkan ke pihak terkait agar tidak ada korban lain yang terjebak.
Edukasi adalah kunci! Tingkatkan kesadaran tentang phishing agar Anda dan orang-orang terdekat tetap aman dari ancaman siber -Abhi-Pinterest
BACA JUGA: 5 Karakter Unik di The Player 2: Master of Swindlers, dari Hacker hingga Driver Keren
Di tengah kemudahan akses digital, ancaman phishing menjadi semakin nyata. Modus yang semakin canggih dan menyerupai layanan resmi membuat banyak orang terjebak tanpa disadari.
Oleh karena itu, kewaspadaan dan kehati-hatian sangat penting. Jangan mudah percaya ketika menerima pesan mencurigakan. Mengelola informasi pribadi menjadi kunci utama dalam menghindari kejahatan siber itu.
Dengan mengenali cara kerja phishing dan menerapkan langkah-langkah pencegahan, setiap pengguna dapat melindungi diri dari ancaman yang semakin berkembang. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: