Hari Kanker Anak Sedunia, Ketahui Gejala dan Tip Atasi Penyakitnya Lebih Dini

Peduli Hari Kanker Anak Sedunia, Ketahui Gejala dan Tip Atasi Penyakitnya Lebih Dini--Pexels.com/cottonbro studio
HARIAN DISWAY - Peringatan Hari Kanker Anak Sedunia menjadi momen untuk meningkatkan kepedulian terhadap penyakit kanker anak.
Salah satu cara untuk peduli terhadap penyakit itu adalah dengan mengenali gejala lebih dini. Kemudian mempelajari tip atasi kanker pada anak-anak.
Jika tidak berusaha untuk mengetahui gejala kanker pada anak lebih awal, maka bisa menimbulkan dampak yang berbahaya bagi kesehatan.
BACA JUGA:Hari Kanker Sedunia: Refleksi, Harapan, dan Perjuangan Melawan Kanker
Mengutip dari Dinas Kesehatan Kota Tegal, peringatan Hari Kanker Anak Sedunia pertama kali muncul pada 2002. Diinisiasi oleh International Child Cancer Foundation (ICCF).
ICCF adalah organisasi dunia yang memiliki misi untuk meningkatkan perawatan medis dan kebutuhan pendidikan bagi anak-anak penderita kanker.
Penyakit kanker anak tidak hanya bisa menimbulkan efek samping pada tubuh. Tetapi juga pada sisi emosional. Sehingga perlu perhatian khusus.
BACA JUGA:Sejarah Hari Kanker Sedunia dan Tip untuk Mencegah Kanker
Peringatan itu digelar tiap 15 Februari. Untuk menumbuhkan kepedulian dan wawasan terkait penyakit tersebut, sangat penting untuk menyimak beberapa gejala yang timbul. Pun, tip atasi kanker anak sebagai berikut:
Peduli Hari Kanker Anak Sedunia, Ketahui Gejala dan Tip Atasi Penyakitnya Lebih Dini--Pexels.com/Tara Winstead
1. Gejala Penyakit Kanker Anak
Ada beberapa gejala kanker anak yang mungkin sulit diketahui. Sebab, anak-anak biasanya tidak bisa mengungkapkan rasa sakit pada tubuh mereka.
Gejala penyakit kanker anak bermacam-macam. Bisa timbul pada organ pernapasan, penglihatan, maupun organ lainnya.
BACA JUGA:Terpidana Prancis Pengidap Kanker Dipulangkan
Tanda-tanda yang muncul pada kanker anak adalah kencing berdarah atau bahkan sulit buang air kecil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: cancer research uk