Pengakuan Selebgram LM Soal Perselingkuhan dengan Ridwan Kamil, Mulai dari Kehamilan hingga Intimidasi

Bukti-bukti yang di ungkap oleh LM tentang hubungan gelapnya dengan Ridwan kamil--
BACA JUGA:Penyidik KPK Sebut Sita Beberapa Barang dari Rumah Ridwan Kamil
Menurutnya, ia hanya dapat menghubungi ajudan RK. Itupun kerap direspon dengan lamban.
Tanggapan Ridwan Kamil
Melalui sebuah unggahan di akun Instagram-nya, Ridwan Kamil menyebut bahwa pengakuan LM adalah "fitnah yang bermotif ekonomi."
"Kemarin, telah beredar kabar bahwa ada pihak yang mengaku memiliki anak dari saya. Saya perlu sampaikan bahwa ini tidak benar dan merupakan fitnah keji bermotif ekonomi yang didaur ulang," tulisnya pada Kamis, 27 Maret 2025.
RK mengatakan bahwa ia hanya pernah bertemu LM sekali. Itupun dalam rangka LM meminta bantuan tentang biaya kuliah.
RK juga menyebut bahwa LM saat itu sudah dalam keadaan hamil sebelum pertemuan mereka terjadi. Menurutnya, LM telah meminta maaf di hadapan keluarganya terkait permasalahan tersebut. RK juga menyebut persoalan itu sudah selesai empat tahun lalu.
Kini RK berencana membawa masalah ini ke ranah hukum. "Karenanya untuk kali ini, saya akan menggunakan tim hukum untuk mewakili saya dalam permasalahan ini," tegasnya.
Teman Dekat RK Menilai Kejadian ini Sebagai Pengalihan Isu
Ivan Rivandani, yang dikenal sebagai orang yang dekat dengan RK, memberikan tanggapan tentang isu ini melalui akun instagramnya. Ivan menuliskan bahwa belakangan ini RK selalu dijadikan tumbal karena berbagai isu lain yang beredar.
Selain itu, Ivan juga menyinggung bahwa isu perselingkuhan ini hanya pengalihan dari permasalahan lain yang lebih besar. Isu tersebut merupakan permasalahan terkait UU TNI yang tengah menjadi kontroversi oleh masyarakat.
Sejak disahkan oleh DPR pada 20 Maret 2025 kemarin, UU TNI ini memicu berbagai aksi protes di berbagai daerah di Indonesia. Demonstrasi ini menyoroti berbagai kebijakan yang merugikan banyak pihak.
Selain ivan, sejumlah netizen juga mencurigai bahwa isu perselingkuhan ini sengaja diangkat untuk mengalihkan perhatian publik terkait demonstrasi besar-besaran yang menolak UU TNI.
"Akun cewenya kaya akun bodong followers beli anjir tapi, pengalihan isu kali ini," ungkap akun X @rio**.
Netizen lain juga menanggapi hal serupa, "Ini mah pengalihan isu. Negara kita udah gk ada harga dirinya di tangan penguasa. Semua bisa di rekayasa buat mengelabui kita kita," ungkap akun @cn**
Namun, ada juga netizen yang menanggapi hal lain. "Real akun itu, postingannya udah dari 2018, foto anaknya juga ada tahun 2021," ungkap akun X @tic**.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: