MUI Menentang Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza, Anwar Abbas: Pemerintah Harus Cerdas

Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas mempertanyakan jaminan kepulangan warga Gaza ke tanah mereka yang kini diduduki Israel.-Disway.id/Anisha Aprilia-
Lebih lanjut, ia membeberkan, lima negara yang dikunjungi oleh Presiden Prabowo adalah negara yang menjalin hubungan diplomatik dengan Israel dan Amerika Serikat.
Tercatat negara Turki telah menjalin hubungan diplomatik dengan Israel sejak tahun 1949, Mesir sejak tahun 1979, Yordania sejak tahun 1994, dan UEA sejak tahun 2020.
Sementara itu, negara Qatar belum menjalin hubungan diplomatik, tetapi telah menjalin hubungan dagang secara tidak resmi dengan Israel sejak 1996.
BACA JUGA:Warga Gaza Rayakan Idulfitri dengan Luka dan Air Mata
“Jika Indonesia berkonsultasi dengan negara-negara tersebut, maka sudah dapat dipastikan apa yang akan terjadi untuk langkah kebijakan selanjutnya,” tambahnya.
Oleh karenanya, ia meminta Presiden Prabowo untuk tidak ikut serta melakukan evakuasi warga Gaza ke Indonesia. Sebab belum tentu Israel akan mau menerima kembali warga Gaza yang telah dievakuasi.(*)
*) Mahasiswa magang dari UIN Sunan Ampel Surabaya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: