Gubernur Khofifah Jajaki Kerjasama bidang Pendidikan, Teknologi Industri, dan Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk, Rusia

Gubernur Khofifah Jajaki Kerjasama bidang Pendidikan, Teknologi Industri, dan Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk, Rusia

Khofifah menyerahkan cinderamata kepada Vasiliy Potemkin -Humas Pemprov Jawa Timur-

SURABAYA, HARIAN DISWAY -  Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menerima kunjungan delegasi Provinsi Tomsk, Rusia di Grahadi Surabaya, Rabu 16 April 2025. Pada forum tersebut, keduanya membahas tentang kerjasama berbagai bidang.

Tomsk merupakan kota di wilayah Rusia tengah. Daerah ini merupakan Ibukota negara bagian Oblast Tomsk. Perkembangan teknologi dan pendidikan di kota ini cukup pesat. Hadir sebagai ketua rombongan Wakil Gubernur wilayah Tomsk Bidang Industri, Kebijakan Investasi, dan Hubungan Kepemilikan Vasiliy Potemkin. Dia didampingi Wakil Gubernur wilayah Tomsk Bidang Pengembangan Ilmiah dan Teknologi  Liudmila Ogorodova.

Gubernur Khofifah menyambut positif kunjungan tersebut. Banyak potensi yang bisa dikerjasamakan. " Alhamdulillah, ruang kerjasama terbuka lebih luas, utamanya bidang pendidikan, teknologi, industri, dan energi terbarukan," katanyi.

Salah satu teknologi yang berkembang populer di Tomsk, adalah nuklir. Pusat kajian dan penelitian ada di provinsi tersebut. Kerjasama ini akan menguatkan pendidikan dan pengetahuan di Jawa Timur.

BACA JUGA:Gubernur Khofifah Sambut Baik Komandan Lantamal V Dukung Kedaulatan Pangan di Jatim

BACA JUGA:Khofifah Kumpulkan Anggota Apindo Jatim, Bahas Strategi Hadapi Gempuran Tarif Trump


Khofifah berharap akan lahir kerjasama berbagai bidang, utamanya teknologi dan pendidikan -Humas Pemprov Jawa Timur-

Khofifah menyebut kerjasama antara Jatim dan Tomsk sangat penting. Perkembangan teknologi yang sangat cepat. Tomsk memiliki banyak perguruan tinggi yang unggal di bidang teknologi utamanya menjadi pengembangan teknologi ruang angkasa di Rusia.
"Perguruan tinggi mereka yang berbasis high tech ini cukup terkemuka, jadi high tech begitu kuat dikembangkan di Tomsk," ujarnyi. 

Kerjasama tersebut juga disebut Khofifah sebagai pembuka kerjasama antara RUsia dengan wilayah lain di Indonesia.
Jawa Timur merupakan center of gravity Indonesia. Posisi ini menjadikan Jawa Timur sebagai hub dari 20 provinsi di Indonesia bagian timur. ''Karena itu, kerjasama dengan Jawa Timur memiliki resonansi dengan kerjasama 20 provinsi di Indonesia, " ungkapnyi. 

Khofifah juga menambahkan setelah pertemuan tersebut, akan dilaksanakan pertemuan lanjutan antara Rektor Tomsk State University of Control Systems and Radioelectronics (TUSUR) dengan civitas akademi di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS). Mereka juga akan membahas kerjasama bidang teknologi dan pendidikan.

Kemudian, ada pertemuan perwakilan BUMN Rusia dan Hubungan Internasional dengan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Jatim. "Jadi, dua wakil gubernur yang ikut kunjungan akan kembali ke Rusia, sedangkan delegasi bidang hubungan Internasional dan BUMN tetap di Jawa Timur untuk pertemuan lanjutan," kata Khofifah. 

Wakil Gubernur wilayah Tomsk Bidang Industri, Kebijakan Investasi, dan Hubungan Kepemilikan Vasiliy Potemkin mengapresiasi sambutan dari jajaran pemprov Jawa Timur. Dia menjelaskan kedatangannya ke Jawa Timur merupakan bagian dari Inter-Regional meeting bersama seluruh delegasi Rusia di Jakarta, Selasa 15 April 2025

"Nantinya kami berharap bisa bermitra dalam bidang pendidikan, industri, teknologi yang bisa memberikan hasil  menguntungkan bagi keduabelah pihak," ucapnya. Dia juga menambahkan, pertemuan tersebut juga dalam rangka memperingati 75 tahun hubungan antara Indonesia dan Rusia. Vasiliy Potemkin ingin hubungan kedua negara terus berkembang membawa kebahagiaan, kedamaian dan kemakmuran bagi masyarakat di kedua wilayah.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: