Komunikasi Fiesta 2025 Hadirkan Kompetisi Nasional Transformasi Digital di Dunia Pendidikan

Komunikasi Fiesta 2025 Hadirkan Kompetisi Nasional Transformasi Digital di Dunia Pendidikan

Pemenang kompetisi tingkat nasional bertema The Pixelated Edu-Nation digelar Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS). -Humas UKWMS-

HARIAN DISWAY - Kompetisi tingkat nasional bertema The Pixelated Edu-Nation digelar Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS). Kegiatan ini berlangsung pada 16–17 Mei 2025 di Auditorium B UKWMS.

Sasaran kompetisi adalah siswa SMA/SMK dan mahasiswa dari seluruh Indonesia. Mereka ditantang mengasah kreativitas, kemampuan berpikir kritis, serta keterampilan komunikasi digital.

Kompetisi ini meliputi empat cabang lomba. Yaitu News Anchor Competition, Podcast Audio-Visual Competition, Advertising Competition, dan Public Relations Competition. Masing-masing dirancang memberikan pengalaman praktis di dunia komunikasi, dengan mengedepankan pemanfaatan teknologi dan inovasi konten.

“Tema ‘The Pixelated Edu-Nation’ menggambarkan bagaimana pendidikan kini semakin terintegrasi dengan teknologi digital. Proses belajar tidak lagi terbatas di ruang kelas konvensional,” ungkap Brenda Tande, Ketua Pelaksana Komunikasi Fiesta 2025

BACA JUGA:Movie Talkshow Korean Cinecon 2024 Bersama Fikom UKWMS, Kupas Tuntas Film Pilot (2024)

BACA JUGA:Fiersa Besari dan Ziva Magnolya Buat Maba Galau di Dies Natalis ke-64 UKWMS

Ditambahkan, pihaknya ingin memberikan wadah bagi siswa dan mahasiswa untuk menunjukkan bakatnya serta mempersiapkan diri menghadapi tantangan komunikasi di era digital.

Tidak hanya menghadirkan kompetisi yang edukatif, Komunikasi Fiesta juga dimeriahkan dengan penampilan band Up and In saat acara penutupan, guna membangun suasana meriah dan menyenangkan bagi peserta.


Pemenang kompetisi tingkat nasional bertema The Pixelated Edu-Nation digelar Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS).-Humas UKWMS-

Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Lembaga Pers Mahasiswa UKWMS. Dengan pendekatan interaktif dan format kekinian, Komunikasi Fiesta menjadi ajang penting untuk memperkuat soft skill generasi muda dalam menghadapi dinamika dunia komunikasi digital yang terus berkembang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: