Peringati Hari Bubur Sedunia, Indonesia Punya 5 Jenis Bubur Khas

Rayakan Hari Bubur Sedunia dengan Menikmati Aneka Bubur Khas Nusantara.--unsplash.com
HARIAN DISWAY - Setiap tanggal 10 Oktober, dunia memperingati Hari Bubur Sedunia atau World Porridge Day.
Itu merupakan momen yang tidak hanya sekadar merayakan makanan. Tetapi juga tentang kepedulian dan solidaritas.
Peringatan itu pertama kali digelar pada 2009, berkat kerja sama antara organisasi kemanusiaan Mary’s Meals dan komunitas di Cambridge, Skotlandia.
BACA JUGA:Tradisi Unik 1 Muharram di Berbagai Negara, dari Makan Bubur Sampai Mandi Lumpur
Bubur ayam hangat dengan topping favorit bisa dimasak tanpa kompor, cukup pakai rice cooker.-Tyas Indayanti-
Tujuannya sederhana namun bermakna besar. Yakni memberikan makanan bergizi kepada anak-anak di negara miskin. Supaya mereka dapat tumbuh sehat dan bersemangat menempuh pendidikan.
Melalui program itu, ribuan anak di berbagai pelosok dunia menerima semangkuk bubur bergizi setiap hari di sekolah.
Bubur, yang dianggap sebagai makanan sederhana, menjadi simbol harapan dan kehidupan yang lebih baik.
BACA JUGA:Makna di Balik Bubur Sengkolo yang Jadi Tradisi Suku Jawa
Hidangan hangat itu membantu anak-anak terhindar dari kelaparan. Memberi energi untuk belajar, sekaligus menjadi bentuk nyata dari kasih sayang global terhadap generasi masa depan.
Namun, peringatan Hari Bubur Sedunia juga menjadi kesempatan untuk merayakan kekayaan budaya kuliner dunia. Termasuk Indonesia.
Anda sudah tahu, Indonesia memiliki aneka bubur dengan cita rasa, bahan, dan filosofi yang berbeda-beda.
BACA JUGA:Bubur Terakhir Tok Su Kwie
Dari Sabang sampai Merauke, bubur hadir dalam berbagai bentuk. Mulai dari manis, gurih, asin, bahkan pedas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: diolah dari berbagai sumber